Find Us On Social Media :

Ramadan 2023 di Hungaria, Anak Rantau Jalur Luar Negeri Terharu Dikirimi Masakan Khas Lebaran Ini dari sang Ibunda

By Grid., Rabu, 12 April 2023 | 21:00 WIB

Rahmatull Fajar, WNI merantau ke Hungaria tak bisa mudik lebaran tahun ini, girang terima paketdari ibu di Pariaman

Momen Rahmat membuka paket ini ia abadikan dalam video dan diunggah di media sosialnya, Selasa (11/4/2023).

Pria lulusan Teknik Mesin ini terlihat sangat antusias membuka paketnya dengan pisau.

Terlihat sejumlah makanan dan bumbu dapur berada di dalam paket tersebut.

Yang tak ketinggalan dan paling spesial adalah rendang masakan ibu Rahmat.

Saking antusiasnya, Rahmat langsung menghangatkannya di atas wajan.

Bak rindu dan bangga dengan apa yang dicapainya, Rahmat menuliskan kebahagiaannya jika rendang ibunya telah sampai di Hungaria.

"Rendang ibu sampai di Hungaria Bu" tulis Rahmat.

Selain itu Rahmat juga mengucapkan terimakasih kepada kekasihnya yang sudah mengambil paket tersebut dan mengirimkannya.

"Makasih sayang udah rela"in jemput dan maketinnya @slshaabila," ucap Rahmat.

Meski Rahmat tak bisa pulang ke Indonesia tahun ini, nampaknya ia sangat bersyukur atas paket yang ia peroleh.

Semoga semangat kebagaian Idul Fitri tahun ini bisa dirasakan setiap orang dalam berbagai keadaan.

Baca Juga: Ramadan 2023 Tinggal Menghitung Hari, Berikut Daftar Harga Tiket Bus Mudik PO Sumber Alam yang Wajib Dicatat Sobat Rantau

(*)

Artikel ini telah tayang di TribunStyle.com dengan judul, 'Rendang Ibu Sampai Hungaria!' Derita Anak Rantau Tak Bisa Mudik Lebaran, Haru Terima Paket Makanan