Mayangsari juga menyinggung tanggung jawab dan amanah.
Menurutnya, jika dikasih uang oleh suami harus dipakai dengan sebaik-baiknya.
"Sebagai ibu negara punya kewajiban untuk memasak belanjaan tadi ya. Setidak-tidaknya mungkin menurut suami saya itu bentuk pertanggungjawaban saya ya dengan uang yang dia kasih. "
"Apa nih, kamu korupsi apa enggak. Kalau enggak saya nggak dibawa ke KPK, KPK rumah tangga. Saya dibawanya ke PKK," pungkas Mayangsari.
Bukannya dipuji, sikap Mayangsari tersebut justru ramai mendapat kritikan netizen.
Meski begitu, ada pula yang memuji sikap Mayangsari.
"The real orang kaya lama gakpernah pamer bahkan tidak terlihat kalo dia kaya," tulis akun @mey***.
"Baru 10 jutaa, malu ama sepatu rafathar," imbuh akun @dew***.
"Mayang dikasi 10jt buat sekali blanja hepi bet, sangat menghargai pemberian suami… padahal segitu mah buat beli sendalnya aja ga cukup kali ya? " timpal akun @dew***.
(*)