Grid.ID - Jelang mudik lebaran 2023, sebagian akses tol Solo-Jogja dapat dilalui secara cuma-cuma alias gratis.
Jalan tol Solo-Jogja dapat diakses secara gratis bagi para pengguna jalan yang akan mudik lebaran 2023.
Lantas apakah syarat untuk bisa mengakses tol Solo-Jogja secara gratis saat mudik lebaran 2023?
Sebagian jalan tol Solo-Jogja bakal difungsikan untuk arus mudik lebaran nanti.
Rencananya, tol yang difungsikan ini mulai dari Kartasura-perbatasan Klaten.
Selama fungsional ini nanti, pengendara tak perlu mengeluarkan kocek.
General manager lahan dan utilitas, PT Jogja-Solo Marga Makmur (JMM), Muhammad Amin mengatakan pengendara dapat melintas secara cuma-cuma.
Pengendara tak perlu melakukan tap e-money saat melintasi tol sepanjang kurang lebih 6 kilometer ini.
"Karena sifatnya masih fungsional. Kita gratiskan," kata Amin, saat dihubungi TribunSolo.com, Kamis (6/4/2023).
Fungsional jalan tol Solo-Jogja yang digunakan satu sisi.
Berlaku sistem satu arah.
Baca Juga: Arti Mimpi Mudik Bareng Pacar Pertanda Baik atau Buruk? Simak Ulasan Lengkapnya!