Find Us On Social Media :

Sempat Alami Diffuse Axonal injury, Potret David Ozora Saat Kontrol di RS Banjir Doa dari Netizen

By Annisa Marifah, Senin, 17 April 2023 | 15:06 WIB

David Ozora

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah

Grid.ID - Siapa yang tak kenal dengan sosok David Ozora?

David Ozora menjadi korban penganiayaan yang dilakukan oleh Mario Dandy.

Karena penganiayaan ini, David Ozora sempat koma dan kehilangan kesadaran.

Dilansir Grid.ID dari akun Instagram @tidvrberjalan pada Senin (17/4/2023), Jonathan Latumahina membagikan potret David saat kontrol ke rumah sakit.

Terlihat David yang duduk di kursi tunggu pasien sebelum masuk ke ruang periksa.

"Nunggu jadwal kontrol di @mayapadahospital yang perawatnya selalu dikangenin David," tulis Jonathan Latumahina.

"Pagi-pagi udah vidcall dengan tim ICU yang 2 bulan kemarin nemenin David. Terimakasih," sambungnya.

Netizen pun memberikan doa dan dukungan untuk David Ozora.

"Walau pakai masker, tapi dari sorot matanya, terlihat jelas, David sedang tersenyum. Masyaallah, senyumnya nular," tulis akun @fraumama272411.

Baca Juga: Aktivitas Pagi David Ozora Usai Keluar dari RS, Lakukan Kegiatan ini di Depan Rumah

"Gantengnya adik online ku, peluk sayang adek cepat sembuh yaa, Papa Jo juga sehat-sehat terus," tulis akun @itswinnylee.

"Ayo David tetap semangat, kamu pasti sembuh seperti sediakala, jutaan rakyat Indonesia mendoakan kamu. God bless," tulis akun @onesituemang.

Melansir Kompas.com, David Ozora disebut mengalami diffuse axonal injury setelah dihajar habis-habisan oleh Mario Dandy CS.

Diffuse axonal injury sendiri merupakan cedera otak berat dan sempat membuat David koma hingga masuk ICU.

Kuasa hukum keluarga David, Mellisa Anggraini menyebut bahwa David saat ini dirawat secara intensif di RS Mayapada, Jakarta Selatan.

Namun, hingga saat ini David belum bisa merespons komunikasi dari orang sekitar seperti sedia kala.

Fungsi kognitif serta memori dan daya ingat David juga disebut masih acak.

"Saya mencoba ajak komunikasi, ternyata memang komunikasi David ini sifatnya masih satu arah dan banyak sekali dari memori dia yang lompat-lompat," kata Mellisa.

"Jadi memang daya ingat, memorinya masih belum sesuai, masih lompat-lompat," sambungnya.

"Artinya dia belum bisa menjawab sesuai dengan semestinya. Jadi memang masih membutuhkan asesmen lebih lanjut terkait kognitifnya," lanjutnya.

Walaupun demikian, menurut Mellisa kemajuan David adalah mukjizat yang harus disyukuri.

Baca Juga: Dokter Yakin Pasti Ada Bekas Cedera di Tubuh David Ozora, Pemulihan Beberapa Bulan ke Depan Jadi Kunci

"Tetapi keluarga untuk perkembangan saat ini sudah sangat bersyukur. Dokter juga katakan ini bagian dari mukjizat dan doa-doa seluruh masyarakat Indonesia," jelasnya.

(*)