Find Us On Social Media :

Marshanda Bangkrut? Mantan Istri Ben Kasyafani Akui Sampai Pinjam Duit ke Orang Terdekat dan Dapatkan Cobaan Silih Berganti Ini

By Grid., Sabtu, 6 Mei 2023 | 19:05 WIB

Marshanda

Grid.ID - Marshanda baru-baru ini mengejutkan publik.

Ya, hal ini dipicu usai dirinya mengaku sempat mengalami masalah keuangan.

Bahkan gegara hal tersebut, Marshanda sampai harus meminjam uang kepada orang-orang terdekatnya.

"Berada dalam posisi di mana gue harus minjem uang sama orang-orang di sekitar gue," ucap Marshanda.

Pemilik nama lengkap Andriani Marshanda itu mengaku kini tengah mengalami kesulitan masalah keuangan.

"Dalam kondisi yang secara financial nggak stabil," sambungnya.

Hal itu pula yang menyebabkan Marshanda jarang mengunggah aktivitasnya di sosial media.

"Ini juga alasan kenapa gue jarang posting di sosial media," tutur Marshanda.

Ibu satu orang anak itu menilai semua orang di sosial media terlihat bahagia.

"Karena kalau di sosial media itu semua orang happy. Setiap hari dalam hidup mereka, mereka lengkap, mereka utuh, kelihatannya ya."

"Gue tahu itu cuma kelihatannya, tapi gue nggak ngerasa seperti itu sama sekali," paparnya.

Baca Juga: Bikin Teriris, Marshanda Nangis Sesenggukan Tak Bisa Lakukan Ini ke Sienna Sejak Hak Asuh Jatuh ke Tangan Ben Kasyafani