Di unggahan itu, El Rumi awalnya ditanya soal tipe wanita idamannya.
El Rumi pun blak-blakkan mengutarakan tipe ideal pasangannya.
Di video itu, El rumi mengaku lebih menyukai sosok pribumi ketimbang blasteran.
"Pribumi sebenarnya, kalau Indo (campuran) nggak terlalu dominan Indonya, lebih ke ayu aja, manis, standar (bentuk badan) karena terlalu bohay nggak enak juga dipandang orang," ujarnya.
Walau begitu, El Rumi tetap mementingkan etika daripada kecantikan fisik.
"Etikanya kali ya, cara dia ngomong cara dia bertutur kata, berinteraksi dengan orang lain atau dengan orang di bawahnya."
"Gue enggak tahu entah gue jomblo karena belum mencari atau belum ketemu gue nggak tahu yang penting gue bahagia," ujar El Rumi.
Adik Al Ghazali ini lantas blak-blakkan mengungkap target nikahnya.
Siapa sangka, El rupanya ingin mengikuti jejak sang ayah menikah di usia muda.
Ia ingin tak memiliki jarak usia yang jauh dengan anak-anaknya kelak.