Menurut catatan Wikipedia, keduanya menggelar resepsi pernikahan pada 1 Juni 1968.
Surindro adalah sahabat karib Guntur Soekarnoputra, kakak Megawati.
Konon, Gunturlah yang menjodohkan Mega dengan Surindro.
Sayangnya, umur Surindro Supjarso tidak panjang.
Ia mengalami kecelakaan di perairan Biak, Irian Jaya, pada tahun 1970.
Saat itu perwira AURI itu tengah mempiloti pesawat Skyvan T-701.
Setelah dikabarkan pesawatnya jatuh, dilakukan pencarian.
Namun, upaya pencarian itu tak membuahkan hasil.
Surindro pun dinyatakan hilang.
Megawati pun berbulan-bulan hidup dengan hari kelabu.
Apalagi ketika suaminya kecelakaan, dia tengah hamil anak kedua.
Pasangan Surindro dengan Megawati dikaruniai dua orang anak yaitu Mohammad Prananda dan Mohammad Rizki Pratama.
Hingga tahun 2007 atau 37 tahun setelah musibah, pesawat dan jasad suami pertama Megawati itu tak juga ditemukan.
Setelah Surindro Supjarso mengalami kecelakaan, tiga tahun kemudian, atau pada 1973, Megawati menikah dengan Taufik Kiemas.
Dari pernikahan dengan Taufik Kiemas ini, Megawati dikarunia seorang putri yakni Puan Maharani yang sekarang menjadi Ketua DPR RI.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Mengenal Surindro Supjarso? Suami Pertama Megawati yang Kini Dijadikan Nama Gedung Lanud Iswahyudi,
(*)