Find Us On Social Media :

Wakil Jawa Barat 1 Dinobatkan sebagai Puteri Indonesia 2023, Farhana Nariswari Dimahkotai Borobudur Merah

By Pradipta R, Sabtu, 20 Mei 2023 | 07:17 WIB

Puteri Indonesia 2023

Grid.ID – Perhelatan Puteri Indonesia 2023 baru saja dilaksanakan pada Jumat (19/5/23) malam.

Berlangsung di Plenary Hall Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta.

Sebanyak 45 peserta berlomba-lomba untuk mendapatkan tiga mahkota Borobudur dan menjadi wakil Indonesia di ajang internasional.

Wakil dari Jawa Barat 1, Farhana Nariswari Wisandana berhasil meraih gelar Puteri Indonesia 2023.

Baca Juga: Cerita Sinar Wulandari Palembai, Jebolan Puteri Indonesia yang Eksis jadi Pramugari Maskapai Negara Arab

Farhana Nariswari kemudian dimahkotai Borobudur merah oleh Puteri Indonesia 2022, Laksmi De-Neefe Suardana

Nantinya Farhana Nariswari akan menjadi wakil Indonesia di ajang Miss International 2023.

Runner up 1 Puteri Indonesia 2023 diraoh oleh wakil Jawa Timur, Yasinta Aurellia.

Yasin Aurellia kemudian bergelar Puteri Indonesia Lingkungan 2023.

Baca Juga: Alya Rohali dan Melanie Putria Kompak Enggan Berikan Hadiah ke Anak yang Berpuasa, Tegaskan Hal Ini

Nantinya Yasinta Aurellia akan dikirim ke ajang Miss Supranational 2023.

Sementara itu, runner up 2 Puteri Indonesia 2023 diraih oleh wakil Lampung, Lulu Zaharani Krisna Widodo.