Grid.ID - Jessica Iskandar diketahui sempat menjadi korban penipuan.
Di mana ia mengaku ditipu oleh rekannya sendiri yang bernama Cristoper Stefanus Budianto atau Steven.
Yang berkedok bisnis penyewaan mobil.
Hingga mengalami kerugian sebesar Rp 9,8 miliar.
Jedar sapaan akrab Jessica bahkan sudah membawa kasus tersebut ke ranah hukum.
Namun sampai sekarang, kelanjutan kasus tersebut dianggapnya tidak jelas dan terkesan mandek.
Padahal, Steven sebelumnya telah ditetapkan sebagai tersangka.
Gegara hal tersebut, istri dari Vincent Verhaag itu sampai menulis surat terbuka untuk Presiden Jokowi.
"Kepada YTH presiden RI, Pak Jokowi
Semoga bapak selalu sehat. Salam kenal dari saya, Jessica Iskandar. Salah seorang ibu yang mengagumi kinerja bapak selama ini.
Ijinkan saya bercerita, saya adalah korban penipuan dari orang bernama Christoper Stefanus Budianto atau yang biasa saya panggil Steven," tulis Jedar di akun Instagram @inijedar.
Jedar juga berharap suratnya tersebut apat menjadi pintu masuk perbaikan keadilan.
"Akhirnya apa yang saya dapat? Pelajaran bahwa menipu lebih mudah dari kerja keras. Harapan saya, Pak Jokowi bisa membantu korban penipuan seperti Saya agar bisa mendapatkan kepastian hukum, agar pelaku penipuan bisa jera. Terima kasih Pak Jokowi." imbuhnya.
Namun surat terbuka dari Jedar itu masih belum mendapatkan tanggapan dari Presiden Jokowi.
Terbaru, melansir dari postingan Instagram pribadinya yang diunggah Senin (5/6/2023), Jedar kembali membuat surat terbuka.
Kali ini ditujukannya pada sosok Kapolri, Listiyo Sigit Prabowo.
Yang isinya kurang lebih sama dengan yang ia tulis untuk Presiden Jokowi.
Yakni perihal mengadukan dirinya yang telah menjadi korban penipuan.
"Kepada YTH Bapak Kapolri, Saya sebagai korban penipuan, saya akan terus mengejar keadilan untuk kasus saya.
Saya percaya pak Presiden pernah menyatakan : Hukum sebagai Panglima Tertinggi di Republik Indonesia dan disini saya selaku korban meyakini hal tsb dapat diamalkan di Negeri Kita tercinta Indonesia.
Tersangka Christopher Stefanus Budianto, harus mempertanggung jawabkan perbuatannya.
Saya mohon tolong saya pak Kapolri! @listyosigitprabowoTerima kasih," tulis Jedar.
Sontak saja, usain diunggah postingan tersebut langsung banjir komentar dari netizen.
"Hmmmmmmm sekelas artis jedar aja kasusnya lambat begini apalagi bukan artis." komentar @wil***.
"Ngadu ke presiden udah.. ngadu ke kapolri udah.. next hrs ngadu ke siapa biar sat set?? Ngadu FBI apa PBB ???," tambah @i***.
"Ngadu ke bang hotman gercep," tulis @erm***.
(*)