Find Us On Social Media :

MASYAALLAH, 4 Bocah dan 1 Bayi Berhasil Selamat dari Kecelakaan Pesawat, Begini Cara Mereka Bertahan Hidup 40 Hari di Hutan Amazon!

By Grid., Minggu, 11 Juni 2023 | 19:22 WIB

Viral 4 bocah dan 1 bayi selamat dari kecelakaan pesawat dan hidup di hutan amazon 40 hari lamanya.

Grid.ID - MasyaAllah, keajaiban bak terjadi pada 4 bocah dan 1 bayi lantaran berhasil selamat dari kecelakaan pesawat.

Tak hanya selamat dari kecelakaan pesawat, 4 bocah dan 1 bayi juga dapat bertahan hidup hingga 40 hari lamanya.

4 bocah dan 1 bayi berhasil bertahan hidup di hutan amazon selama 40 hari sebelum akhirnya ditemukan.

Penyalamatan dramatis tahun ini mungkin terjadi pada 4 bocah selamat dari kecelakaan pesawat di Kolombia ini.

Empat bocah yang di antaranya anak berusia 13 tahun, 9 tahun, 4 tahun, dan 12 bulan ini berhasil bertahan hidup selama 40 hari padahal berada di hutan Amazon.

Mirisnya, selain 4 bocah selamat ini, penumpang lainnya meninggal di tempat saat kecelakaan pesawat yang terjadi pada Senin, (1/5/2023) lalu.

Empat anak asli Kolombia ini pada awalnya dilaporkan hilang selama enam minggu usai kecelakaan pesawat.

Bagaimana mereka bertahan hidup?

Dilansir dari DailyMail pada Sabtu (10/6/2023) mereka adalah kakak beradik, Lesly, 13 tahun, Soleiny, 9 tahun, Tien Noriel, 4 tahun, dan bayi 12 bulan Cristin.

Mereka dikabarkan terjatuh dan selamat dari kecelakaan pesawat ringan Cessna pada 1 Mei lalu, ketika pesawat diyakini gagal mesin.

Kecelakaan itu menewaskan sang ibu dari anak-anak yang selamat tersebut, dia bernama Magdalena Mucutui Valencia.

Baca Juga: Niat Hati Pamer Kehebatan Suami Sebagai Pilot, Pasutri Tewas Seketika, Pesawat Hancur Berkeping-keping Jatuh di Tengah Laut