Grid.ID - Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah, meresmikan Job Fair Kebumen International Expo pada Rabu (21/6/2023). Job fair ini berlangsung di Aula Setda Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah, selama dua hari, yakni mulai tanggal 21 hingga 22 Juni 2023.
Dikutip dari rilis resmi, Kamis (22/6/2023), job fair bertema "Ayo Kerja Lurr" ini diikuti oleh 52 perusahaan yang terdiri dari 37 perusahaan offline dan 13 perusahaan online dari berbagai sektor seperti ritel, perhotelan dan restoran, perbankan, dan konstruksi. Adapun jumlah lowongan kerja yang disediakan mencapai 11.000 lowongan.
Menteri Ida menyebut, agenda job fair hadir dengan sejumlah agenda untuk menambah gambaran tentang lowongan kerja yang disediakan.
Agenda tersebut mencakup perkenalan berbagai profesi dan profil mitra industri melalui presentasi, pameran mitra industri, seleksi tenaga kerja, dan talkshow seputar tips sukses di dunia kerja oleh para ahli. "Selain untuk melamar kerja, job fair ini juga berfungsi untuk mengoptimalkan proses rekrutmen perusahaan," ujar Ida Fauziyah.
Terkait peningkatan kualitas sumber daya manusia dan pengurangan tingkat pengangguran di Kabupaten Kebumen, Menteri Ida menjelaskan tiga langkah konkret.
Pertama, dari segi pendidikan, investasi dalam pendidikan yang berkualitas dan relevan sangat penting agar tenaga kerja dapat mengembangkan keterampilan dan pengetahuan yang dibutuhkan oleh pasar kerja. Pendidikan yang baik dapat meningkatkan produktivitas dan daya saing tenaga kerja.
Kedua, dari segi ketenagakerjaan, ketersediaan lapangan kerja yang cukup dan berkualitas adalah faktor penting dalam memanfaatkan bonus demografi. Pemerintah dan sektor swasta perlu bekerja sama untuk menciptakan peluang kerja yang cukup, mengurangi tingkat pengangguran, dan meningkatkan kondisi kerja."Terakhir, dari segi kewirausahaan. Kewirausahaan dan inovasi juga dapat memberikan kontribusi signifikan dalam memanfaatkan bonus demografi. Pemerintah dapat menciptakan kebijakan yang mendukung para pelaku usaha, memberikan akses ke modal, dan meningkatkan kesiapan bisnis di kalangan generasi muda," ungkap Ida.Tak hanya itu, Ida juga menyebutkan bahwa Kementerian Ketenagakerjaan terus mengoptimalkan layanan aplikasi terkait informasi lowongan pekerjaan melalui https://karirhub.kemnaker.go. id. Platform ini menghubungkan antara pemberi kerja, baik perusahaan maupun individu, dengan pencari kerja dari dalam dan luar negeri.
Baca Juga: Menaker Lantik 11 Anggota IKAPERJASI Periode 2021 - 2024"Terakhir, pada kesempatan ini, saya ingin mengucapkan apresiasi kepada pemerintah Kabupaten Kebumen atas terselenggaranya Job Fair Kebumen International Expo ini. Semoga Kementerian Ketenagakerjaan dapat menjadi penghubung yang efektif antara pencari kerja dengan pemberi kerja, dan diharapkan seluruh lowongan kerja yang tersedia pada job fair ini dapat terisi," tutup Ida.Sementara itu, Bupati Kebumen Arif Sugiyanto menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan sinergi semua elemen dalam upaya mengurangi pengangguran dan kemiskinan ekstrem di Kabupaten Kebumen.
"Dengan adanya bursa kerja ini, setidaknya para pencari kerja dapat menemukan pekerjaan sesuai dengan bakat dan minat mereka, sedangkan perusahaan dapat memperoleh sumber daya manusia yang sesuai dengan kualifikasi mereka. Harapannya, dengan jumlah lowongan kerja yang tersedia, semua posisi dapat terisi sesuai dengan kompetensi yang dibutuhkan oleh perusahaan sekaligus mengurangi tingkat pengangguran," jelas Arif.