Find Us On Social Media :

Siap-siap Kiamat Internet Akan Terjadi Imbas Badai Matahari, Ini Kata NASA!

By Grid., Rabu, 28 Juni 2023 | 15:00 WIB

Ilustrasi menggunakan laptop

Dalam siklus yang diperkirakan terjadi pada 2025 tersebut, aktivitas elektromagnetik di Matahari akan mencapai puncaknya, membawa lebih banyak risiko gangguan terhadap kehidupan di Bumi.

Guna menghadapi hal tersebut, NASA pun membuat model komputer baru menggunakan kecerdasan buatan (AI) untuk memprediksi kemungkinan peristiwa ekstrem.

Dikutip dari laman NASA (31/3/2023), teknologi baru ini dapat memprediksi kapan badai Matahari akan menyerang Bumi dengan waktu peringatan dini 30 menit.

Jika diadopsi oleh operator jaringan listrik dan perusahaan telekomunikasi di seluruh dunia, teknologi ini disebut dapat melindungi sistem dengan memindahkannya secara offline atau mematikannya untuk waktu sementara.

Baca Juga: Tampil Kenakan Baju Berlogo NASA, T.O.P BIGBANG Bakal Segera ke Luar Angkasa?

"Ini dapat memberikan cukup waktu untuk mempersiapkan badai dan mencegah dampak parah pada jaringan listrik dan infrastruktur penting lainnya," tulis NASA.

Semoga informasi di atas bisa menambah pengetahuanmu!

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ramai soal Kiamat Internet Berbulan-bulan Dapat Terjadi, NASA Lakukan Prediksi dengan AI"

(*)