Grid.ID - Aplikasi Threads belakangan tengah menjadi perbincangan.
Apa itu Threads? Threads sendiri merupakan aplikasi buatan perusahaan Meta yang sebelumnya sukses membangun Facebook dan Instagram.
Fitur aplikasi Threads ini mirip dengan Twitter.
Lalu, bagaimana cara login dan menggunakan Threads?
Simak penjelasannya berikut ini.
Fitur-Fitur Aplikasi Threads
Threads memiliki tampilan mirip Instagram.
Di bagian bawah tersedia menu "Home", "Search", "New Thread", "Activity", hingga "Profile" yang memiliki ikon menu mirip Instagram.
Perbedaannya terletak pada menu Home alias Timeline.
Threads lebih sederhana karena menampilkan teks saja seperti Twitter.
Selain itu, warna tampilan antarmuka (UI) di Threads juga didominasi dengan warna hitam, dengan teks dan kumpulan ikon berwarna putih.
Untuk tahap awal ini, tampaknya pengguna akan melihat "twit" atau Threads dari seluruh pengguna yang ada di platform tersebut, baik pengguna yang di-follow maupun yang tidak.
Artinya, mereka belum bisa mensortir atau hanya melihat Threads atau unggahan pengguna lain yang telah diikuti saja.
Beralih ke menu lainnya yaitu menu Profile, tampilan menu ini mirip dengan menu Profile di Instagram.
Hanya saja, tampilan Profile, utamanya tab "Threads", kini akan menampilkan postingan berbasis teks saja, tak gambar atau video.
Di samping itu, pengguna juga bisa mengunjungi tab "Replies" untuk melihat unggahan mereka yang membalas suatu Threads pengguna lain.
Cara Menggunakan Threads
Buat kamu yang ingin mencoba menggunakan Threads, bisa memulai dengan mengunduh aplikasi ini terlebih dahulu.
Berikut cara untuk mengunduh dan join aplikasi Threads melansir dari SSCNR
Pengguna iPhone
Untuk pengguna iPhone bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini.
- Buka App Store di perangkat iOS/iPhone
- Di tab pencarian, cari "Threads Instagram"
- Temukan aplikasi Threads resmi dari Instagram dan diklik
- Klik tombol "Dapatkan" atau "Unduh", unduh menggunakan kata sandi Apple ID, Face ID , atau Touch ID.
- Tunggu aplikasi untuk mengunduh dan menginstal Aplikasi.
- Setelah berhasil diinstal, kamu dapat membuka aplikasi Threads dan masuk menggunakan akun Instagram.
Pengguna Android
Untuk pengguna android, bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini.
- Buka Play Store di perangkat Android.
- Di bilah pencarian, ketik "Threads Instagram"
- Temukan aplikasi Threads resmi dari Instagram dan diklik
- Klik pada tombol "Instal"
- Tunggu aplikasi untuk mengunduh dan menginstal di perangkat handphone
- Setelah diinstal, kamu dapat membuka aplikasi Threads dan masuk menggunakan akun Instagram.
Baca Juga: Merasa Kecanduan Medsos, Chris Evans Pamit Nonaktifkan Instagram dan Twitter
Bagaimana?
Kamu sudah mencoba aplikasi Threads seperti langkah-langkah di atas?
(*)