Find Us On Social Media :

Atasi Kulit Berjerawat dan Kusam, Brassica Menjadi Rangkaian Skincare yang Tepat

By ADV PI, Jumat, 7 Juli 2023 | 17:14 WIB

Brassica dari The Bath Box.

Grid.ID – Kulit wajah yang kusam dan berjerawat merupakan masalah yang kerap dialami banyak orang. Meski bukan masalah serius, kondisi tersebut dapat menurunkan rasa percaya diri, utamanya pada wanita.

Perlu diketahui, kulit wajah kusam dan berjerawat umumnya disebabkan sel kulit mati yang belum terangkat sempurna.

Dalam siklus hidup alami kulit, setiap harinya ada sekitar satu juta sel kulit yang terus bergerak, hingga mencapai permukaan luar kulit dan membentuk lapisan-lapisan sel mati.

Ketika sel-sel kulit mati tersebut tidak terlepas sempurna, maka akan berkumpul di folikel rambut pada kulit atau biasa disebut pori-pori. Sel-sel kulit mati itu kemudian bergabung dengan minyak alami tubuh, dan akhirnya menyumbat pori-pori.

Hal tersebutlah yang membuat kulit kehilangan kelembapannya, kasar, dan membuat wajah terlihat kusam.

Faktor lingkungan yang kering atau dingin, serta pertambahan usia juga menjadi faktor yang membuat pengelupasan kulit alami menjadi lebih lambat.

Untuk menyiasati hal tersebut, kamu perlu melakukan perawatan wajah secara tepat. Produk yang dipilih pun harus dipastikan sesuai dengan jenis dan kondisi kulit. Adapun perawatan wajah standar yang perlu kamu lakukan adalah membersihkan kulit wajah secara optimal dilanjutkan dengan memakai skincare yang cocok.

Saat ini, ada banyak produk perawatan wajah yang tersedia di pasaran. Meski demikian, kamu tak boleh sembarang memilih produk. Apalagi, jika kamu memiliki kulit wajah yang sensitif.

Produk yang tidak tepat berisiko merusak kulit wajah. Terlebih, bagi pemilik kulit sensitif yang punya riwayat eksim, psoriasis, dan alergi. Bila punya riwayat seperti ini, sebaiknya kamu memilih produk yang berbahan dasar natural.

Adapun salah satu yang dapat dipilih adalah Brassica dari The Bath Box.

The Bath Box merupakan brand produk bodycare, skincare, dan haircare, yang berbahan dasar natural. Produk-produk tersebut sudah dipasarkan lebih dari 10 tahun terhitung sejak September 2013, dan selama itu pula telah membantu ribuan orang mengatasi eksim.

Karena menggunakan bahan dasar natural, seluruh produk The Bath Box tidak hanya aman bagi pemilik kulit sensitif, tetapi juga ibu hamil dan menyusui. Begitu juga dengan produk Brassica.