Grid.ID – Baru-baru ini, warga di Kecamatan Pagu, Kabupaten Kediri, Jawa Timur dikejutkan dengan penemuan karung yang berisi mayat.
Mayat dengan kondisi terikat itu ditemukan di areal persawahan Desa Bulu Pasar, Kediri.
Dan kini, polisi pun berhasil mengidentifikasi mayat tersebut.
Identitas mayat dalam karung yang ditemukan di areal persawahan Desa Bulu Pasar, Kecamatan Pagu, Kabupaten Kediri, Jawa Timur akhirnya terungkap.
Kepala Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Kepolisian Resor ( Polres) Kediri Ajun Komisaris Polisi (AKP) Rizkika Putra Atmada mengatakan, korban merupakan seorang perempuan asal Desa Bangle, Kecamatan Ngadiluwih, Kabupaten Kediri.
"Berinisial DL (20), warga Desa Bangle, Kecamatan Ngadiluwih," ujar AKP Rizkika melalui pesan singkatnya pada Kompas.com, Sabtu (8/7/2023).
Rizkika menegaskan kondisi jenazah korban di dalam karung warna putih tersebut masih utuh atau tidak termutilasi. Posisinya meringkuk dengan tangan terikat.
"Kondisinya terikat. Bukan mutilasi," lanjutnya.
Polisi hingga saat ini masih menyelidiki mengenai dugaan pembunuhan dan pelakunya.
"Masih lidik," katanya.
Baca Juga: Berawal dari Bau Busuk yang Menyengat, Temuan Mayat Terbungkus Karung di Kediri Bikin Geger Warga
Sebelumnya diberitakan, warga Desa Bulu Pasar, Kecamatan Pagu, Kabupaten Kediri, Jawa Timur, digegerkan dengan temuan karung yang ternyata berisi mayat, Sabtu (8/7/2023).
Bungkusan tersebut mulanya ditemukan oleh Syafi'i, seorang warga di areal persawahan pinggir jalan raya desa setempat, sekitar pukul 08.00 WIB.
"Saat itu saya lagi mau cari rumput,"ujar Syafi'ii saat ditemui Kompas.com di rumahnya, Sabtu.
Baca Juga: INNALILAHI, Mayat Pria Indonesia Ditemukan Terbungkus Plastik dalam Bagasi Mobil di Malaysia!
(*)
Artikel ini telah tayang di Tribuntrends.com dengan judul WARGA di Kediri Syok, Temukan Mayat Terbungkus Karung, Terungkap Identitasnya 'Kondisi Terikat'