Diketahui, Mira Hayati juga memamerkan emas yang ia beli di Jeddah, Arab Saudi. Tak tanggung-tanggung, emas yang dibelinya seberat 1 kilogram. Dia mengaku emas itu merupakan oleh-oleh untuk keluarganya.
Video Mira Hayati viral di media sosial (medsos) setelah aksinya membeli emas ratusan juta rupiah di sebuah toko perhiasan di Jeddah ia unggah dan bagikan langsung melalui unggahan akun TikToknya @mirahayati91 beberapa dua hari lalu.
"Assalamualaikum, alhamdulillah hari ini kita beli emas lagi. Mau borong semuanya, masya Allah tabarakallah," ucap Mira Hayati dalam video di TikToknya.
Tak hanya itu, dalam video tersebut Mira Hayati juga terlihat melakukan pembayaran emas tersebut dengan total Rp 366 juta.
"Alhamdulillah koleksi baru lagi, masya Allah tabarakallah kita beli di Jeddah, ini totalnya 91.500 (real) berarti kalau dirupiahkan ini totalnya Rp 366 juta. Alhamdullillah," tuturnya.
Setelah membayar kalung yang ia beli, Mira Hayati kemudian mencobanya dan memamerkan kalung emasnya.
"Cantik 'kan, alhamdulillah dikasih rezeki sama Allah. Insya Allah dibayar cash tunai," tandas dia.
Artikel ini telah tayang di laman TribunTrends dengan judul: The Real Sultan! Cara Mira Hayati Setor Tabungan, Petugas Bank Datang ke Rumah Hitung Uang Gepokan (*)