Find Us On Social Media :

KRONOLOGI Siswi SMA Negeri 8 Ternate Dibatalkan Jadi Paskibraka Nasional H-2 Sebelum Berangkat Diklat, Kini Ditawari Posisi Lain

By Grid., Sabtu, 22 Juli 2023 | 08:12 WIB

Foto Nanda Maulidya, Paskibraka Nasioanal 2023 asal Maluku Utara yang diganti H-2 jelang Diklat.

Grid.ID - Belakangan kasus dibatalkannya siswi SMA Negeri 8 Ternate menjadi Paskibraka Nasional H-2 sebelum berangkat diklat viral di media sosial.

Siswi malang tersebut adalah Nanda Maulidya yang tiba-tiba saja mendapatkan kabar bahwa dirinya dibatalkan menjadi anggota Paskibraka Nasional 2023. 

Kisah Nanda Maulidya menjadi satu di antara polemik seleksi Paskibraka Nasional 2023 yang jadi sorotan.

Nanda Maulidya adalah calon Paskibraka Nasional 2023 asal Maluku Utara yang gagal berangkat karena diganti dengan peserta lain H-2 jelang keberangkatannya ke Jakarta guna pemusatan pendidikan.

Karena merasa ada yang aneh, pihak Nanda Maulidya berencana melaporkan kasus ini ke polisi.

Kasus Paskibraka Nanda Maulidya ini sendiri viral di media sosial.

Kisahnya banyak dibagikan oleh akun-akun Twitter, Instagram dan TikTok.

Sosok siswi SMA Negeri 8 Ternate, Maluku Utara, itupun masih menghiasi berbagai pemberitaan nasional.

Sebagai informasi, Provinsi Maluku Utara pada tahun ini mengutus dua siswa sekolah menengah atas (SMA) Deril Tonga dan Muftafia Asmar Badarab.

Muftafia adalah siswi SMA Negeri 1 Halmahera Utara, sedangkan Deril merupakan siswa SMA Kristen Dian Halmahera.

Keduanya pun sedang mengikuti Pemusatan Pendidikan dan Pelatihan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka Tingkat Pusat Tahun 2023 di Jakarta, 18 Juli-15 Agustus 2023 mendatang.

“Kita akan melihat dan mengkaji. Kalaupun ada unsur pidananya, kita laporkan kepada kepolisian,” kata Direktur Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Bachtiar Husni yang mendampingi Nanda.