Grid.ID - Aurel Hermansyah baru-baru ini memberikan pengakuan mengejutkan.
Yakni terkait sosok sang ibu kandungnya, Krisdayanti.
Melansir dari tayangan YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo yang diunggah Selasa (25/7/2023), istri Atta Halilintar itu mengatakan bahwa Mimi sapaan akrab Krisdayanti bukan tipikal orang tua yang bisa diajak deep talk.
Atau istilahnya bicara dari hati ke hati secara lebih intim.
"Udah pernah deep talk dengan Mimi?" tanya Denny Sumargo.
"Aku ga pernah deep talk yang kaya gitu lagi mungkin ga mau lagi," ujar Aurel Hermansyah.
"Kayanya Mimi tu tipikalnya ga mau yang kalau misal udah masa lalu udah deh gitu," imbuh Aurel.
"Oh lupakan saja," potong Densu sapaan akrab Denny Sumargo.
"Iyes," timpal Aurel Hermansyah.
Mengetahui hal tersebut, Aurel enggan pula untuk mengingat yang sudah lalu.
Apalagi terkait hubungannya dengan Krisdayanti yang sempat renggang.