Find Us On Social Media :

Lucinta Luna Umumkan Tunangan dengan Pria Bule di Hotel Mewah di Bali, Netizen Auto Salfok Nama sang Artis di Undangan

By Citra Widani, Kamis, 27 Juli 2023 | 17:29 WIB

Lucinta Luna umumkan lamaran dengan pria bule.

Laporan Wartawan Grid.ID, Citra Kharisma

Grid.ID - Lucinta Luna kembali membuat geger netizen.  

Kali ini Lucinta luna mengunggah undangan digital yang berisikan kabar bahagia pertunangannya dengan seorang pria bule.

Ya, Lucinta Luna bahkan secara blak-blakan mengungkapkan hotel yang akan menjadi lokasi tunangannya dengan pria bernama Alan itu yang berada di Bali. 

Acara ini akan digelar pada Jumat, 28 Juli 2023 di sebuah hotel bintang lima di Pulau Dewata. 

Undangan tersebut diumumkan secara terbuka di Instagram-nya pada hari ini, Kamis (27/7/2023) sore. 

"Bismillahirrohmanirrohim."

"Atas izin Allah dan kedua mempelai Big Family … alhamdulillah saya AYLUNA PUTRI dan ARTEM BOLTIAN ingin mengundang teman2 dekat kerabat para sahabat dan keluarga dekat untuk menjadi saksi di Acara PERTUNANGAN ENGAGEMENT kami."

"Pada esok hari jam 15.30 WITA … di HOTEL @pullmanbali KUTA," tulis Lucinta Luna, Kamis (27/7/2023). 

Lucinta Luna pun memperkenalkan sosok pria yang akan melamarnya esok hari. 

Pria tersebut bernama Artem Boltian yang kerap disapa Alan. 

"Kami selaku yang berbahagia memohon do’a restu dari kalian semua untuk Lembaran baru Rumah tangga kami nantinya."

Baca Juga: GANTENGNYA Pacar Bule Lucinta Luna, Tak Malu Pelukan dengan Sang Artis di Depan Umum, Bakal Nikah dalam Waktu Dekat?

"SALAM SAYANG DARI KAMI BERDUA ( LUCINTA-ALAN )," tutup Lucinta. 

Netizen pun auto salah fokus dengan unggahan Lucinta luna tersebut. 

Apalagi saat melihat nama sang artis yang ditulis undangan digital.

Diketahui bahwa Lucinta Luna memiliki nama asli Muhammad Fattah.

Warganet yang menyadari hal tersebut lantas merasa bahwa Lucinta seharusnya tak mengganti nama aslinya di surat undangan. 

"Ayluna putri, dari MUHAMAD FATTAH," ujar @luyifei_iu

"Lancar smpe hari H k Luna, gak tau H itu ap, yg penting H aja," tutur @nina_amciyang96

"Putri kedelapan wkwk putri," papar @ndysyasya.

"Congratulation BANG LUNA," sambung yang lain.

 (*)