Grid.ID - Muzdalifah dan Nassar sudah lama bercerai.
Namun keduanya masih menjalin hubungan yang baik.
Sifat asli Muzdalifah ternyata pernah dibongkar ayah mertua.
Pengusaha tajir itu justru disebut pernah bikin keluarga besar Nassar malu.
Sementara itu fakta terbaru pun terkuak soal Nassar yang ternyata tiap bulan rutin lakukan hal ini untuk sang mantan istri.
Pernikahan Nassar dan Muzdalifah di tahun 2012 silam memang begitu menghebohkan publik.
Namun rumah tangga keduanya hanya bertahan seumur jagung.
Nassar dan Muzdalifah akhirnya bercerai di tahun 2015.
Perceraian itu justru membuat Ahmad Hasan Sungkar, ayah Nassar merasa lega.
Mertua pengusaha kaya itu ternyata tak menyukai dirinya.
Pasalnya, Muzdalifah melakukan sesuatu yang membua keluarga besar Nassar merasa terhina.
Perempuan yang lebih tua 10 tahun dari Nassar itu juga diancam diceraikan.
Melansir Sosok.ID, "Kan, kami memang menunggu. Tadinya kalau tidak ada gugatan, kami yang akan gugat. Eh, dia sudah duluan, ya, bagus," ungkapnya dengan nada berapi-api saat ditemui NOVA pada 18 Agustus 2015 lalu.
Pernah suatu ketika, Nassar menggunakan mobil mewah di pom bensin, lalu sekelompok orang mengambil paksa mobil tersebut.
Usut punya usut, orang-orang itu adalah debt collector.
Dua minggu setelah kejadian, pekara mobil yang sama membuat permasalahan di rumah tangga keduanya memuncak.
Muzdalifah saat itu melontarkan kata-kata yang dinilai Ahmad sangat menyakitkan hati.
"Padahal itu sehari sebelum ulang tahun anaknya Muzdalifah," ujar Ahmad.
Konflik rumah tangga itu disaksikan oleh Ibunda Nassar.
Karena pekara mobil tersebut terus diperdebatkan, Nassar memutuskan untuk tak menggunakannya.
Ia kemudian mengajak Ibunya untuk pulang ke Bogor menggunakan taksi.
Bahkan supirnya pun naik ke taksi bersama Nassar.
"Kebetulan ada ibunya Nassar di rumah. Akhirnya gara-gara masalah soal mobil, Nassar memutuskan, ia, ibunya dan supir pulang ke Bogor naik taksi," cerita Ahmad.
Peristiwa itu membuat Ahmad merasa dihina oleh Muzdalifah.
Ia merasa Muzdalifah merendahkan keluarganya.
"Ini yang sangat melukai kami. Ini penghinaan dan menyakiti hati Nassar," cetusnya ketika ditemui di rumahnya di bilangan Empang Bogor, Bogor Selatan.
Berbulan-bulan menyaksikan konflik rumah tangga putranya, Ahmad turut gerah.
Terlebih Nassar disebut-sebut sebagai pria tak tahu terima kasih, pria tak tahu diuntung.
Padahal menurut Ahmad, tanpa Muzdalifah pun karir Nassar sebagai pedangdut cukup moncer.
Justru menurutnya Muzdalifah-lah yang numpang tenar.
"Apa dia lupa kalau sebelum menikah, Nassar itu jebolan KDI? Jadi bukan kacang lupa pada kulitnya. Harusnya bersyukur (jadi ikut terkenal) jangan malah di balik omongannya."
Nassar Tetap Transfer Uang ke Muzdalifah
Meski sudah bercerai, rupanya Nassar dan Muzdalifah masih menjalin hubungan baik.
Bahkan penyanyi dangdut itu diketahui rutin memberi uang kepada Muzdalifah tiap bulan untuk sang anak.
Pengakuan itu diungkap Muzdalifah dari salah satu video yang diunggah YouTube TRANS TV Official, Sabtu (29/7/2023).
Setelah memutuskan untuk bercerai pada tahun 2015 lalu, hubungan Muzdalifah dan mantan suaminya, Nassar masih rukun.
Baca Juga: BUKTI Fadel Islami Tak Hanya Numpang Hidup pada Muzdalifah, Diam-diam Punya Gelar Mentereng ini
Bahkan Muzdalifah menyebut Nassar adalah sosok ayah yang baik untuk anaknya.
Meski sudah bercerai, Muzdalifah mengatakan pria yang akrab disapa King Nassar itu tak melupakan kewajibannya.
"Tapi dia papa yang baik, tanggung jawab lho dia," kata Muzdalifah dikutip dari YouTube TRANS TV Official, Sabtu (29/7/2023).
Setiap bulan Nassar tak pernah lupa memberikan uang pada Muzdalifah untuk keperluan buah cinta mereka.
"Setiap bulan dia transfer untuk anaknya, biayain sekolah. Pokoknya dia tanggung jawab."
"Kalau aku ngeluh soal anak-anak langsung ditransfer," ungkap Muzdalifah.
(*)