Grid.ID- Ramalan shio berikut ini menarik untuk disimak, terutama bagi Anda tertarik dengan topik kepribadian.
Oleh karena itu, ada baiknya Anda tidak melewatkan ramalan shio berikut ini.
Pasalnya, ramalan shio hari ini akan menyoroti kepribadian seseorang berdasarkan tahun kelahirannya.
Konon katanya, setiap shio memiliki kepribadian masing-masing yang mempengaruhi watak seseorang.
Nah, dari 12 shio, ada beberapa yang berpotensi melakukan benching dalam urusan asmara.
Beberapa shio ini sulit untuk berkomitmen sehingga mereka membuka peluang seluas-luasnya kala ingin menjalani hubungan.
"Benching" sendiri merupakan istilah untuk merujuk pada tindakan seseorang yang suka menempatkan gebetan sebagai opsi cadangan.
Jadi semisalnya, ada seseorang yang tertarik padamu, namun belum yakin dengan perasaannya.
Sehingga, dia tidak berusaha untuk menjadikan kamu sebagai pasangannya yang resmi, hanya sebagai bangku cadangan.
Dalam "benching relationship," seseorang mungkin tidak sepenuhnya berkomitmen untuk menjalin hubungan serius dengan pasangannya.
Lebih parah dari ghosting, mereka mungkin tetap berhubungan, mengirim pesan, dan bahkan berkencan sesekali, tetapi tidak memberikan komitmen yang jelas atau tindakan nyata menuju hubungan yang lebih dalam atau serius.
"Benching" bisa mengakibatkan kebingungan dan perasaan tidak pasti bagi pasangan yang ditempatkan di bangku cadangan, karena mereka tidak tahu apakah hubungan tersebut akan berkembang menjadi sesuatu yang lebih serius atau hanya akan berlanjut sebagai komunikasi sesekali.