Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID – Dengan banyaknya informasi yang beredar, masyarakat mulai memiliki persepsi tersendiri soal mie instan.
Salah satunya adalah persepsi bahwa mie instan merupakan makanan tidak sehat karena kandungan MSG, pengawet, hingga natrium berlebih.
Persepsi tersebut sebenarnya tak sepenuhnya salah, tapi juga tak sepenuhnya benar.
Kenyataan yang ada, kebanyakan mi instan di Indonesia memang memiliki kandungan MSG dan natrium tinggi dan juga ada bahan pengawet di dalamnya.
Namun, ini tidak berarti masyarakat tidak boleh mengonsumsi mie instan sama sekali karena hal tersebut.
Sebagai konsumen yang pintar, kita perlu mengetahui bahwa ada tips dan trik agar mi instan dapat dikonsumsi dengan cara yang lebih sehat dan lebih nikmat.
Dewasa ini, mulai banyak perusahaan yang memproduksi mie instan yang terbuat dari bahan-bahan alami yang lebih sehat.
Termasuk WINGS Group Indonesia melalui WINGS Food yang menghadirkan Mie Sedaap Baked.
Mie Sedaap Baked sendiri merupakan mie instan yang diproduksi melalui proses pemanggangan (tidak digoreng), sehingga lebih rendah lemak.
Tak hanya itu, Mie Sedaap Baked menghadirkan mie instan yang lebih sehat tanpa tambahan MSG, tanpa pewarna buatan, dan dibuat dari bahan alami berkualitas.
Baca Juga: Ikut America’s Got Talent, Cakra Khan Makan Mie Instan untuk Hilangkan Grogi
Ada dua varian rasa yang diperkenalkan, yakni Mie Sedaap Baked rasa Mie Instan Goreng yang terbuat dari bayam dan Mie Sedaap Baked rasa Soto yang terbuat dari bayam, kunyit, dan rempah pilihan.