Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Citra Kirana menanggapi perihal dirinya dan Rezky Aditya yang kerap dihadang rumor tak sedap.
Menurut Citra Kirana, dia dan Rezky Aditya tak memberi perhatian lebih terkait rumor tak menyenangkan yang menyenggol mereka.
"Nggak usah ditanggapi!" kata Citra Kirana saat ditemui Grid.ID di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (4/8/2023).
Citra Kirana menyebut bahwa dirinya dan Rezky Aditya lebih mendengarkan pendapat orang terdekat mereka.
"Kita dengerin orang di sekitar aja," katanya.
Artis berhijab ini pun lebih mendengarkan perkataan sang suami dan keluarga dekatnya.
"Kalau aku sih gitu ya, lebih dengerin suami aku, keluarga aku, temen deket aku," ungkap Citra Kirana.
"Kalau banyak masukan sana sini juga malah bingung," imbuhnya.
Menurutnya, cara tersebut mampu membuat rumah tangganya dengan Rezky Aditya dalam keadaan baik hingga saat ini.
"Itu salah satu cara aku juga bisa seperti ini," tutup Citra Kirana.
Baca Juga: HEBOH Video Citra Kirana Nangis, Istri Rezky Aditya Singgung Soal Air Mata Buaya, Nyindir Siapa?
Seperti diketahui, Citra Kirana dan Rezky Aditya menikah pada 1 Desember 2019 lalu dan kini dikaruniai seorang putra.
Di usia pernikahan yang belum mencapai dua tahun, masa lalu Rezky Aditya terungkap dari seorang wanita bernama Wenny Ariani yang mengaku memiliki putri hasil hubungan tanpa menikah dengan suami Citra Kirana.
(*)