Find Us On Social Media :

Dari Karyawan Hingga IRT Sukses: Kisah Inspiratif Mak Ren Mengubah Peran Ibu Rumah Tangga

By Dianita Anggraeni, Rabu, 23 Agustus 2023 | 13:37 WIB

Influencer Mak Marmet atau Rennata Pranata.

Namun, pandemi datang tak lama setelahnya, mengubah arah hidupnya.

Baca Juga: Terungkap! Ucapan Olivia Allan Ini yang Buat Denny Sumargo Laporkan DJ Verny Hasan ke Polisi

Menghadapi situasi bekerja dari rumah (WFH), Mak Ren tidak hanya mampu bertahan, tetapi juga mengubah tantangan menjadi peluang.

Karena mak Ren terbiasa aktif bekerja di luar rumah Ia mulai merasa jenuh dan akhirnya Ia menjalankan bisnis reseller online shop (olshop) yang menyediakan berbagai kebutuhan ibu dan bayi, seperti skincare, perawatan mandi bayi, makanan ringan anak-anak, bahan-bahan MPASI, dan masih banyak lagi.

Dengan dukungan pengikut setianya, olshop yang dikenal sebagai "LapakMakMarmet" berhasil meraih popularitas dan laris manis.

Olshop rintisan tersebut meraih kepercayaan pelanggan berkat review serta seleksi teliti dari Mak Ren sendiri menjadikan pelanggan puas dengan produk dan pelayanan LapakMakMarmet.

Baca Juga: Lady Nayoan Akui Rujuk dengan Rendy Kjaernett Karena Anak, Dewi Perssik: Kalau Aku Tak Mau Kembali

Pada tahun 2021, saat anak ketiganya lahir, Mak Ren mengambil keputusan besar untuk meninggalkan karier kantornya dan fokus menjadi Ibu Rumah Tangga seutuhnya.

Keputusan ini memungkinkannya untuk lebih dekat dengan anak-anak dan bisnis olshopnya.

"Mungkin ini sudah menjadi jalan-Nya dan aku merasa ini adalah panggilan jiwa menjadi IRT," kata Mak Ren.

Dari usaha yang semula dimulai secara iseng-iseng saat pandemi WFH, Mak Ren telah meraih prestasi yang luar biasa.

Baca Juga: Idap Kanker Ginjal Sejak 2019, Vidi Aldiano Harus Jalani Kemoterapi Lagi