Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Kompas Travel Fair 2023 kembali digelar di ICE BSD, Tangerang selama 3 hari, 1-3 September 2023.
Melalui Kompas Travel Fair 2023, Harian Kompas turut mendukung kemajuan Industri Pariwisata yang sempat tidur panjang selama pandemi.
Kompas Travel Fair 2023 kini menargetkan jumlah pengunjung 20 ribu dalam tiga hari selama event berlangsung.
Target ini 2,5 kali lipat dari pencapaian Kompas Travel Fair sebelumnya.
"Kita sadar di 2022 event kita adalah event pasca pandemi, jadi belum full recovery kalau kita bicara tahun ini kita coba set target visitor di 20 ribu selama 3 hari," ujar Novi Eastiyanto selaku Wakil Direktur Bisnis Harian Kompas, Jumat (1/9/2023).
Begitupun dengan total transaksi yang ditargetkan Kompas Travel Fair 2023 naik 2,5 kali lipat dari event sebelumnya.
"Di tahun lalu (transaksi) Rp 44 miliar, di tahun ini kita set up di target Rp 98 miliar," lanjutnya.
Lewat Kompas Travel Fair 2023, Harian Kompas juga berusaha untuk mewujudkan keinginan masyarakat untuk lebih bahagia melalui sebuah perjalanan.
Para calon wisatawan juga dapat merencanakan perjalanan mereka berawal dari Kompas Travel Fair.
"Rata-rata perencanaan untuk melakukan wisata itu sudah dari jauh-jauh hari, baik perencanaan wisata domestik, maupun wisata ke luar," terang Novi Eastiyanto.
"Kompas Travel Fair berusaha menjadi partner yang men-support dari brand pariwisata," tutupnya.
Kompas Travel Fair 2023 memberikan kemudahan dan keuntungan untuk para calon wisatawan yang sudah ingin melakukan perjalanan.
Kompas Travel Fair diikuti oleh penyedia jasa dan pelaku industri perjalanan yang menyediakan berbagai kebutuhan masyarakat yang ingin melakukan perjalanan, seperti paket wisata, tiket penerbangan, tiket objek wisata, serta kebutuhan lainnya.
Kompas Travel Fair 2023 merupakan perhelatan ke-10 di event yang sama sejak digelar perdana pada 2011 lalu.
(*)