Klarifikasi MUI
Ketua Bidang Fatwa Majelis Ulama Indonesia Asrorun Niam Sholeh membantah soal kabar tersebut.
Menurutnya, informasi terkait pengangkatan Oklin Fia sebagai Duta MUI hanya sebatas rumor.
"Tidak ada rencana untuk itu dan MUI tidak dalam kapasitas untuk mengangkat duta," kata Ni'am saat dikonfirmasi, Selasa (5/9/2023).
Ia menjelaskan, MUI menghargai semua pihak yang mengakui kesalahan dan berkomitmen untuk tidak mengulanginya.
"Tapi MUI tidak berpretensi untuk bersikap berlebihan," jelas dia.
Senada, Wakil Sekretaris Jenderal MUI Ikhsan Abdullah menyatakan tidak pernah mengangkat siapa pun menjadi duta.
Menurutnya, duta MUI adalah para ulama dan pejuang yang secara ikhlas membimbing umat Islam dari ajaran yang sesat.
"Duta kami itu adalah para ulama, para kiyai, dan para ustad dan mujahid yang ikhlas membimbing umat agar tidak terpapar dengan pemikiran dan ajaran sesat, mengukuhkan wawasan kebangsaan dan agar tidak terpapar menggunakan makanan minuman dan produk yang tidak halal," ujarnya, saat dihubungi secara terpisah, Selasa.
Sempat berkunjung ke MUI Diberitakan sebelumnya, Oklin beberapa waktu lalu sempat menyambangi Kantor MUI Pusat untuk meminta maaf atas perbuatannya membuat konten senonoh dengan pakaian berhijab, Selasa (29/8/2023).
Kepada MUI, dia bahkan bersumpah tak akan mengulangi perbuatannya lagi.