Find Us On Social Media :

Raffi Ahmad Merasa Bersalah pada Rafathar yang Baru Kena Tonjok di Sekolah, sang Sultan Andara Ajak Putranya dan Nagita Slavina Lakukan Hal Ini: Seharian Senengin Rafathar

By Grid., Jumat, 8 September 2023 | 06:10 WIB

Raffi Ahmad dan Rafathar Malik Ahmad.

Grid.ID - Raffi Ahmad belum lama ini mengungkap hal mengejutkan terkait sang putra sulung, Rafathar Malik Ahmad.

Rafathar belum lama ini mendapatkan tonjokan dari teman sekolahnya hingga membuat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina terkejut.

Hal itu diungkapkan oleh Raffi Ahmad saat menjadi bintang tamu di podcast WOY! bersama Wendy Cagur.

"Rafathar kemarin ditonjok sama temennya di sekolah," cerita Raffi, dikutip dari YouTube WOY! seperti diwartakan Grid.ID sebelumnya.

"Dapat email, terus Gigi kan nangis," imbuhnya.

Berbeda dari reaksi sang istri, Raffi mengungkap reaksinya saat mengetahui hal tersebut.

"Pas Rafathar kemarin dipukul, gue ada momen ngajak ngomong 'A kenapa?'. Akhirnya gue masukin ke dia 'Rafathar nggak boleh pukul orang, tapi kalau ada orang yang pukul Rafathar, Rafathar bertahan." ungkap Raffi Ahmad.

Sang presenter kondang bahkan memberikan izin putranya membalas perlakuan tersebut untuk bertahan diri.

"Kalau memang harus pukul balik, serang balik juga nggak papa. Intinya kamu nggak boleh diinjek-injek, nggak boleh diintimidasi sama orang. Apalagi kamu tidak salah," pungkasnya.

Tak hanya mengungkap hal itu, Raffi mengaku bersalah lantaran kurang punya banyak waktu untuk bersama dengan anak-anaknya.

Kendati begitu, Raffi kini memilih untuk lebih banyak waktu bersama dengan sang anak.

Baca Juga: Nisya Adik Raffi Ahmad Kepergok Datangi Pengadilan, Ada Apa?