Find Us On Social Media :

Sempat Jualan Kerupuk untuk Biaya Hidup, Inilah Sosok Novita Hardini, Istri Bupati Trenggalek yang Pernah Jadi Bintang Film!

By Grid., Sabtu, 9 September 2023 | 06:10 WIB

Bupati Trenggalek H. Mochamad Nur Arifin dan istrinya Novita Hardini.

Grid.ID - Sosok istri Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin, Novita Hardini mencuri perhatian publik.

Pasalnya, selain memiliki paras nan cantik, Novita Hardini juga dikenal sebagai bintang film.

Meski pernah jadi bintang film, Novita Hardini ternyata pernah hidup sulit hingga rela berjualan kerupuk.

Cantik dan cerdas, inilah sosok Novita Hardini, istri Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin, saat kecil jualan kerupuk kini raih beasiswa.

Belakangan ini Novita Hardini mencuri perhatian lantaran mendapatkan beasiswa bergengsi.

Tak hanya pintar, Novita Hardini ternyata juga jago akting, terbukti dirinya pernah membintangi film Buya Hamka.

Ia juga pernah mengenyam pendidikan di negeri tirai bambu, China.

Novita Hardini lahir pada 22 November 1990.

Ia merupakan anak bungsu dari 11 bersaudara.

Ayahnya merupakan seorang anggota TNI.

Novita mengaku ia tak lahir di keluarga berada.

Baca Juga: CANTIKNYA Istri Bupati Trenggalek, Novita Hardini, Punya Segudang Talenta sampai Pernah Adu Akting dengan Vino G Bastian

Untuk membantu perekonomian keluarga, ia bahkan pernah berjualan kerupuk saat masih kecil.

Namun kini, Novita tumbuh menjadi gadis cantik dan berprestasi.

Salah satu prestasinya, Novita merupakan salah satu penerima beasiswa kuliah melalui program ASEAN Digital Economy Shortcourse Scholarship.

Selain itu, Novita juga pernah meraih penghargaan sebagai tokoh inspiratif pegiat persaudaraan masyarakat dan pemberdayaan perempuan.

Melalui caption foto, ia menekankan betapa pentingnya peran seorang wanita dalam membangun sebuah peradaban.

"Kalau perempuan terus berada dalam kemiskinan, maka kami seperti berhak mendapatkan kekerasan" tulis Novita Hardini dalam unggahan Instagramnya @novitamochamad.

Kuliah di China

Novita Hardini belajar di salah satu universitas negeri di Hangzhou, China.

Selama kuliah, ia kerap membagikan momen berburu makanan di restoran favorit.

Penampilan Novita pun kerap mendapat pujian.

Penampilannya Saat Jadi Ibu PKK

Sebagai istri bupati, Novita juga menjabat sebagai Ketua Penggerak PKK Kabupaten Trenggalek.

Baca Juga: Gojek Gandeng Gramedia Academy Luluskan Ribuan Anak Mitra Driver dari Kursus Bahasa Inggris Komprehensif

Ia pun kerap mengunggah kegiatannya di media sosial.

Selain mendampingi sang suami dalam bertugas, Novita Hardini juga aktif terjun ke masyarakat.

Dia kerap menyambangi para pedagang di pasar dan mendengar keluh kesah pedagang.

Dia tak ragu maupun malu untuk menyatu dengan masyarakat.

Ia tampil mengenakan kerudung dan busana yang modis.

Penampilan Novita yang elegan juga kerap mencuri perhatian.

Terutama caranya menggunakan hijab membuatnya tampak cantik sempurna.

Selain membagikan aktivitasnya, Novita Hardini juga kerap membuat caption yang bermakna dalam di akun instagramnya.

"Hati yang baik akan membawamu bertemu dengan orang yang tepat. Kedalamanmu berfikir dengan perencanaan yang tajam, membawamu sampai di tujuan. Kedalama Iman, membawa langkah kita menuju kemenangan (In every war)." tulisnya.

Sebagai seorang istri sekaligus ibu, Novita Hardini kerap mengunggah potretnya saat bersama keluarga.

Tak hanya dengan sang suami, ia beberapa kali memposting kebersamaannya dengan anak-anak.

Bahkan tak jarang interaksi Novita dan anak-nakanya seolah seperti sahabat yang sudah lama kenal.

Ia sadar pentingnya peran seorang ibu dalam sebuah keluarga.

Baca Juga: Bukan Keliru, Pj Bupati Maluku Tengah yang Viral Serahkan Peti Berisi Bendera Merah Putih ke Pembawa Baki saat Upacara Kemerdekaan Beri Penjelasan!

Sosok Novita Hardini sering mengangkat isu perempuan dan anak.

Tak hanya itu, ia juga beberapa kali menjadi pembicara terkait pergerakan perempuan di masyarakat.

Ia juga merupakan founder Uprintis atau UMKM Perempuan Perintis Indonesia.

Program ini membuka peluang bagi perempuan untuk berlatih sebagai wirausahawan muda dan memperluas produk tidak hanya secara nasional tetapi juga global.

Main Film Buya Hamka

Ternyata Novita pernah berperan dari film Buya Hamka.

Ia berperan sebagai Fatimah, kakak Buya Hamka.

Dalam film tersebut, ia beradu akting dengan aktor-aktor kenamaan Tanak Air, seperti Vino G Bastian, Mathias Muchus, Donny Damara, Anjasmara hingga Desy Ratnasari.

Meski sempat kesulitan memerankan Fatimah, namun akting Novita sukses menarik perhatian.

Novita pun mengaku bangga bisa memerankan sosok Fatimah karena bisa mengedukasi masyarakat melalui film.

Artikel ini telah tayang di Tribuntrends.com dengan judul: SOSOK Novita Hardini Istri Bupati Trenggalek, Dulu Jualan Kerupuk, Kini Raih Beasiswa & Main Film (*)