Find Us On Social Media :

Ibu Bayi yang Tertukar Sudah Sama-sama Ikhlas, Penyerahan Anak Dilaksanakan pada Tanggal Ini

By Anggita Nasution, Jumat, 8 September 2023 | 17:07 WIB

Setelah satu tahun, akhirnya Polisi memastikan dua bayi di Bogor tertukar dari orang tua aslinya berdasarkan hasil tes DNA beberapa waktu lalu.

Laporan Wartawan Grid.ID, Anggita Nasution

Grid.ID - Setelah satu tahun, akhirnya Polisi memastikan dua bayi di Bogor tertukar dari orang tua aslinya berdasarkan hasil tes DNA beberapa waktu lalu.  

Meski tak langsung bisa membawa pulang sang anak, Siti Mauliah sebagai pelapor orang tua bayi tertukar setidaknya bisa bernafas lega.

Kini, ia pun tengah melakukan proses bonding dengan anak aslinya kurang lebih selama satu bulan.

"Kurang lebih satu bulan akan ada proses bonding. Sekarang ini masih proses, kan masih sangat dekat dengan ibu satu sama lain," kata Muhammad Atho selaku kuasa hukum Siti Mauliah saat ditemui di kawasan Tendean, Jumat (8/9/2023).

"Anak pun sudah ketemu, lagi pembacaan tes DNA bertemu. Terus beberapa waktu lalu ada bonding di PPA Polres Bogor dan diluar itu ada upaya-upaya lain untuk bertemu," jelasnya.

Sesuai kesepakatan, kedua anak akan diserahkan kepada masing-masing ibu kandung pada 29 September mendatang.

"Sesuai dengan kesepakatan tanggal 29 September, kalau lebih cepat lebih baik," ucap Atho.

Lebih lanjut, kedua belah pihak pun sudah saling terima dan ikhlas atas kesepakatan ini.

"Kalau untuk kedua belah pihak udah ikhlas dan sepakat. Dan yang pasti sudah bisa menerima," tutupnya.

Baca Juga: Momen Bayi Tertukar di Bogor Ketemu Ibu Kandung Jadi Sorotan, Anak Menolak Digendong, Netizen: Kebangetan Rumah Sakitnya!

 

(*)