Find Us On Social Media :

Cek Fakta, Seleb TikTok Masuk BUMN Lewat Jalur Orang Dalam, Begini Klarifikasinya!

By Grid., Minggu, 10 September 2023 | 06:10 WIB

Vina Muliana, Seleb TikTok yang Trending topic Twitter usai disebut masuk BUMN lewat jalur orang dalam.

Grid.ID - Cek fakta kabar seleb TikTok, Vina Muliana masuk BUMN lewat jalur orang dalam.

Nama seleb TikTok Vina pun sempat menduduki trending topic Twitter pada Sabtu (9/9/2023).

Lantas benarkah seleb TikTok Vina lolos BUMN lewat orang dalam? Cek faktanya.

Inilah sosok Vina Muliana, seleb TikTok yang dituding masuk BUMN lewat jalur orang dalam.

Setelah ramai dihujat netizen, Vina Muliana akhirnya memberikan klarifikasi soal tudingan miring tersebut.

Vina Muliana membantah tegas soal tudingan dirinya masuk BUMN lewat jalur orang dalam.

Hal itu ia ungkapkan melalui video yang diunggah di akun TikTok @vnmuliana pada Sabtu (9/9/2023).

Dalam video tersebut, Vina Muliana menjelaskan bagaimana perjuangannya bisa masuk menjadi pegawai BUMN.

Bantah tudingan memakai orang dalam agar diterima di BUMN, Vina Muliana mengungkapkan bahwa dirinya benar-benar mengikuti seleksi rekrutmen.

Vina Muliana menjelaskan bahwa pada saat itu dirinya mengikuti seleksi BUMN via professional hire.

Bak bongkar rahasia karirnya, Vina Muliana menjelaskan bahwa seleksi tersebut hanya untuk kandidat yang sudah memiliki pengalaman kerja di bidang tertentu.

Baca Juga: Seleb TikTok yang Caci Maki Siswi Magang di SMKN 1 Probolinggo Muncul di Hadapan Publik, Begini Respon Ibu Korban

Dari sinilah Vina Muliana mencoba peruntungan untuk menjadi pegawai BUMN.

"Jadi ini yang lagi rame ya.

Jadi gini, aku masuk BUMN waktu itu via professional hire.

Itu adalah rekrutmen yang terbuka bagi kandidat yang sudah punya pengalaman kerja di bidang tertentu, biasanya lebih dari tiga tahun," ujarnya.

Vina Muliana juga mengaku bahwa pada saat itu informasi loker ini didapatkannya dari rekan dan relasinya yang ada di BUMN.

Jadi maksud dari kata 'dibantu' yang ditudingkan akun x di Twitter itu harusnya diganti dengan kata memberikan referensi.

"Nah informasi terkait loker itu aku dapat dari beberapa rekan dan relasi yang sudah kerja di BUMN sebelumnya.

Dan professional hire ini memang jalur resmi teman-teman, yang sampai sekarang masih bisa kamu temuin.

Jadi kalau di sini dibilang dibantu, menurutku maksud yang tepat adalah memberi referensi dan informasi terkait loker yang ada kali ya," lanjutnya.

Setelah mendapatkan informasi itu, Vina Muliana pun akhirnya melamar BUMN dan mengikuti berbagai tahapan yang ada hingga dinyatakan lolos.

Baca Juga: Jejak Digital Seleb TikTok Luluk Nuril, Istri Polisi yang Maki Anak Magang Gunakan Fasilitas Negara untuk Kepentingan Pribadi, Aksi Nekatnya Kini Panen Cibiran! 

"Karena setelah dapat info itu, aku coba lamar sesuai ketentuan.

Aku juga ngikutin semua proses rekrutmen sesuai dengan prosedur dan peraturan perusahaan yang ada.

Setelah dinyatakan lolos rekrutmen ga berhenti sampai situ saja, aku ikut proses on boarding, probation dan penilaian berkala, sampai satu satu setelahnya dinyatakan lulus dan jadi pegawai sampai sekarang," jelasnya.

Video klarifikasi Vina Muliana itu langsung dipenuhi komentar netizen.

Banyak netizen yantg memberikan dukungan kepada Vina Muliana.

— ch: Mau jalur orang dalem kalau kita bisa kompeten di kerjaan tsb, ga ada salah nya, itulah gunanya relasi, semangat kak vina!!

hi: mereka cuma orang2 iri karena gaada bantuan dan referensi dari orang atau ga orang2 yang gagal masuk bumn wkwk

yodream: Semangat kak ganyangka kak vina bisa kena garem juga

Fathirrudy: keren mbak . nanggapin yang di app sebelah dengan tenang,, tandain mbak akunnya siapa aja, siapa tau nnti mau daftar dit4 mbaknya

Puteritks: Kayanya kalo yg bahas ko lulusan apa kerja apa, emang knpa? berarti kita berkembang kan, dan ternyata bisa di bidang lain

janganFYP: ak jg gitu, dapet tawaran kerja dr dosen, dosen jg ditawarin dr alumni yg lagi nyari fresh graduate. tp ak tetep ikut alur ngirim CV dn interview

Alis ku kaya mountain: Pengingatnya sangat membantu untuk aku yg mau switch role, thank you so much ka vina!! May God bless u always.

Artikel ini telah tayang di laman TribunTrends dengan judul: SOSOK Vina Muliana, Seleb TikTok Dituding Masuk BUMN Lewat Jalur Orang Dalam, Kini Beri Klarifikasi (*)