Grid.ID - Dokter forensik RSCM buka suara perihal DJ Verny Hasan yang meragukan hasil tes DNA pertama Denny Sumargo.
DJ Verny Hasan ingin mengulang kembali tes DNA anaknya dengan Denny Sumargo.
Hal itu lantaran hasil tes DNA dari RSCM menunjukkan bahwa Denny Sumargo bukanlah ayah biologis dari anak Verny Hasan.
Saat menjadi bintang tamu Youtube dr. Richard Lee, dokter forensik RSCM Jakarta, Ade Firmansyah Sugiharto berikan tanggapan terkait hal ini.
Menurutnya, hasil tes DNA tersebut tidak mungkin salah.
Ia pun menjelaskan tahapan dari proses tes DNA dan keakuratan hasilnya.
Secara gamblang, dokter Ade menyebut hampir tidak ada kemungkinan kesalahan dalam proses maupun hasil dari tes DNA Denny Sumargo dan DJ Verny Hasan yang pertama.
Diakui olehnya, bahwa laboratorium yang dipakai untuk melakukan tes DNA, merupakan laboratorium yang sudah terakreditasi ISO 17025.
Yakni, laboratorium tersebut merupakan standar internasional.
Di mana, laboratorium yang terakreditasi ISO 17025 ini akan memberikan hasil tes DNA yang independen dan terpercaya.
Oleh sebab itu, dokter Ade secara tegas mengatakan bahwa hasil tes DNA tersebut tak mungkin salah.
Baca Juga: Laporkan DJ Verny Hasan ke Polisi, Denny Sumargo Dapat Dukungan Olivia Allan