Laporan Wartawan Grid.ID,D, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID – Girl Band asal Korea Selatan, TWICE, telah dikonfirmasi akan menggelar konser di Jakarta bertajuk ‘Ready To Be’.
Konser ini rencananya akan digelar pada 23 Desember 2023 di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara.
Mecimapro selaku promotor pun telah mengumumkan harga tiket konser TWICE di Jakarta melalui laman media sosialnya.
Adapun harga tiket yang paling murah adalah Rp 1,2 juta dan yang paling mahal adalah Rp 3,6 juta dengan sejumlah benefit.
Melansir laman media sosial promotor, tiket konser TWICE terdiri dari 7 kategori yaitu:
- Gray: Rp 1.200.000
- Yellow: Rp 2.000.000
- Purple: Rp 2.700.000
- Orange: Rp 2.700.000
- Green: Rp 2.900.000
- Blue: Rp 3.300.000
- Pink (Soundcheck Package): Rp 3.600.000
Seluruh kategori tiket ini merupakan seating number alias duduk dengan nomor kursi yang telah ditentukan.
Khusus untuk tiket kategori Gray, Yellow, dan Purple, tempat duduk berada pada area tribun.
Promotor juga mewajibkan pembeli tiket kategori Gray berusia di atas 15 tahun karena area tersebut berada di tribun paling atas.
Baca Juga: Jihyo TWICE Bakal Rilis Killin’ Me Good Versi Bahasa Inggris
Bagi penonton yang merupakan lansia dan memiliki phobia ketinggian, promotor tidak menyarankan untuk membeli tiket kategori Gray.
“Dengan alasan keselamatan, Tier 2 tiket (kategori Gray) hanya bisa dibeli oleh penonton di atas 15 tahun dan tidak disarankan untuk lansia dan/atau penonton yang memiliki ketakutan akan ketinggian (acrophobia),” tulis promotor dalam Instagram @mecimapro.