Find Us On Social Media :

Bicara Jujur Malah Dipecat, Guru SD di Bogor Diberhentikan Usai Ungkap Pungli di Sekolah, Para Siswa Nangis Histeris

By Grid., Rabu, 13 September 2023 | 19:20 WIB

Mohamad Reza Ernanda, seorang guru di SD Negeri Cibeureum 1, Mulyaharja, Kecamatan Bogor Selatan dipecat usai bocorkan pungli di sekolah

"Saya dimintai keterangan perihal PPDB yang terjadi di sekolah ini, saya katakan yang sejujur-jujurnya di depan inspektorat."

"Bahwa kita lihat kuota tahun ajaran 2023 di SD Cibeureum 1 ini memiliki kuota 112 peserta didik."

"Namun nyatanya ada angka 117 peserta didik. Berarti di situ ada indikasi ada tindakan pungli PPDB," kata Reza.

Karenanya saat sekarang dirinya dipecat karena mencoba untuk jujur, Reza pilu.

Sembari menahan tangis di depan murid-muridnya yang histeris, guru honorer itu pun mengaku tak terima difitnah.

"Saya bicara apa adanya dan sejujur-jujurnya. Kebetulan saya sekretaris PPDB dan ibu Juju adalah Ketua panitia PPDB."

"Alasannya (saya dipecat) katanya saya tidak memiliki loyalitas, integritas, dan kepatuhan terhadap pimpinan kepala sekolah, tapi nyatanya itu semua tidak benar (fitnah)," pungkas Reza.

Baca Juga: Anak Gadisnya Merintih Kesakitan, Ibu Ini Syok Putrinya Kena Penyakit Seksual, Rupanya Ketularan Pak Guru

Cara Pak Reza Mengajar

Guru favoritnya dipecat, ratusan siswa SD Negeri Cibeureum 1 menangis histeris.

Betapa tidak, Pak Reza nyatanya adalah salah satu guru yang digemari murid-murid.

Cara mengajar Pak Reza yang tidak kaku dan ramah membuat para siswa merasa nyaman.