Baca Juga: Marthino Lio Akan Perankan Glenn Fredly dalam Film Biopik, Direkomendasikan Langsung oleh Mutia Ayu
Sementara itu, Mutia Ayu mengaku masih belum percaya bahwa ‘Glenn Fredly The Movie’ akan segera diproduksi.
Ia dan putrinya, Gewa, akan sangat senang dan terharu apabila film ini nantinya bisa ditonton dan dinikmati oleh masyarakat Indonesia.
“Jujur banget aku nggak nyangka bakalan ada film yang menceritakan kisah Glenn. Intinya, aku sama Gewa bakalan happy bahwa film ini bakalan tayang,” pungkas Mutia.
Kehadiran film "Glenn Fredly The Movie" tentu menjadi angin segar bagi perfilman Indonesia.
Melalui film ini, penonton Indonesia juga akan disuguhkan kisah perjalanan dari musisi yang memiliki jasa besar bagi Indonesia.
Termasuk bagaimana upayanya mengadvokasi kota kelahirannya, Ambon, mendapat predikat City of Music.
Rencananya, film ‘Glenn Fredly The Movie’ akan mulai proses syuting pada 30 September 2023, bertepatan dengan hari lahir sang musisi.
Film ini diperkirakan akan tayang di seluruh bioskop di Indonesia pada tahun 2024 mendatang.
(*)