Baca Juga: Cerita Seru Melki Bajaj yang Sering Review Makanan Unik Berujung Dimarahi Istri
Dibandingkan dengan sekarang, chef Juna mengaku banyak food vlogger yang asal bicara.
Bicara ngalur-ngidul tanpa ada basic.
Terakhir chef Juna menyebut bahwa mereka adalah orang-orang yang sengaja dibayar untuk mempromosikan produk tertentu.
"Tapi orang-orang zaman sekarang karena dengan media sosial, jadi mereka bisa ngoceh ngalur-ngidul yang mereka sendiri, ngerate makanan kita yang mereka tidak tahu kita tuh banting tulang setengah mampus dan pengorbanan banyak.
Hanya karena mereka gak ngerti atau expectationnya beda dan mereka rate-nya jelek.
Dan mohon maaf food blogger dan segala macam namanya itu bayaran semua.
Dibayar untuk dateng ke tempat ini dan nulis yang bagus-bagus," tutupnya.
Postingan tersebut sontak jadi sorotan.
Banyak netizen yang menyindir sosok food vlogger yang sedang berseteru.
taurus_: kita aja yg bener bener jurusan f&b mikir berkali kali banyak yg kita pertimbangkan.