Mereka nge-rate makanan kita, yang mereka tidak tahu kita banting tulang setengah mam**s dan pengorbanan banyak," ungkap Chef Juna lagi.
Lebih lanjut, Chef Juna juga mengatakan bahwa food blogger memang kerap diminta datang untuk menulis yang bagus-bagus dari sebuah makanan.
"Dan mohon maaf, yang namanya food blogger itu bayaran semua, mereka dibayar untuk datang dan nulis yang bagus-bagus," ucap Chef Juna.
"Lo bukan memang passion lo begitu dan nyari nama dari situ atau memajukan dunia fnb di negara ini, enggak. Ini mah bayaran semua, (makanya) tulisannya bagus," imbuhnya.
Sementara itu, video pendapat Chef Juna tersebut sebenarnya telah diunggah dua tahun lalu.
Akan tetapi mendadak viral di media sosial di tengah perseteruan antara food vlogger Farida Nurhan dan Codeblu.
(*)