Find Us On Social Media :

Hyundai Gelar 'Hari H: Harinya Hyundai', Banyak Promo dan Hiburan Keluarga

By Devi Agustiana, Sabtu, 14 Oktober 2023 | 20:00 WIB

Acara Hari H: Harinya Hyundai di Gandaria City Mall, Jakarta Selatan, Sabtu (14/9/2023)

Laporan wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID - Sukses di Medan dan Makassar, Hyundai menggelar acara puncak Hari H: Harinya Hyundai di Jakarta.

Acara ini diselenggarakan di Premium Parkir Area, Gandaria City, Jakarta Selatan, dan berlangsung pada 14 - 15 Oktober 2023.

"Dalam puncak rangkaian acara ini, membawakan berbagai pengalaman yang tak terlupakan bersama lini mobilitas terdepan Hyundai yang dirancang khusus untuk menjawab kebutuhan masyarakat," kata Astrid Ariani Wijana, Head of Marketing Department PT Hyundai Motors Indonesia saat ditemui dalam acara Hari H: Harinya Hyundai Gandaria City, Sabtu (14/9/2023).

Hari H: Harinya Hyundai terbuka untuk umum dan tidak dikenakan biaya masuk.

Pengunjung hanya perlu melakukan registrasi dengan cara scanning qr code yang telah disediakan oleh panitia.

"Seperti di kota-kota sebelumnya, Hari H: Harinya Hyundai di Jakarta terbuka gratis untuk umum, sehingga bisa menjadi pilihan yang tepat untuk meluangkan akhir pekan bersama teman dan keluarga," lanjut Astrid.

Hal menarik lainnya, ada banyak booth tentang kendaraan bermobil dan hiburan seperti booth Unleash Your Color, Unleash Your Creativity, Hyundai Before Service, hingga Test Driving.

Karena mengusung konsep keluarga, acara Hyundai ini juga menyediakan area kuliner dengan tempat yang nyaman.

PT Hyundai Motors Indonesia juga menghadirkan musisi untuk menghibur para pengunjung yang hadir, yaitu GAC pada 14 Oktober dan GIGI pada 15 Oktober.

Baca Juga: Kembangkan Inovasi Pembelajaran, Kompas Gramedia Resmi Jalin Kerja Sama dengan Institut Pertanian Bogor

(*)