Find Us On Social Media :

Gantengnya Kebangetan, Intip Pesona Pangeran Christian, Pewaris Kerajaan Denmark yang Baru Berusia 18 Tahun

By Grid., Jumat, 20 Oktober 2023 | 05:40 WIB

Intip pesona Pangeran Christian dari Denmark yang kini berusia 18 tahun

Grid.id - Sosok Pangeran Christian atau Prince Christian of Denmark, Count of Monpezat dari Denmark ini jarang tersorot.

Ia adalah pewaris tahta kedua setelah sang ayah, Putra Mahkota Frederik dan Putri Mahkota Mary Donaldson.

Frederik sendiri berstatus sebagai anak sulung Ratu Margrethe II yang saat ini masih berkuasa.

Bernama lengkap Christian Valdemar Henri John, sang pangeran masih berusia 18 tahun.

Pangeran Christian diketahui lahir pada 15 Oktober 2005.

Perayaan ulang tahun ke-18 Pangeran Christian berlangsung meriah dan mewah.

Hari kelahirannya dirayakan besar-besaran dan bertabur bangsawan Eropa.

Acara tersebut digelar di istana Christiansborg Palace.

Di acara dinner tersebut, Pangeran Christian memakai tuksedo berdasi putih, lengkap dengan selempang biru muda.

Baca Juga: Patah Hati Berjamaah, Pangeran Abdul Mateen Selangkah Lagi Akan Menikah, Pesta Akan Digelar 10 Hari, Calon Istrinya Kini Jadi Sorotan

Ia didampingi kedua orangtuanya, Pangeran Mahkota Frederik dan Putri Mahkota, Mary.

Sementara itu, Ratu Margrethe II yang saat ini sudah berusia 83 tahun berbalut gaun merah muda yang dihiasi sejumlah atribut kerajaan.

Sementara itu, Pangeran Joachim, putra bungsu Ratu yang gelar anak-anaknya dicopot, tetap menghadiri undangan.

Di luar keluarga inti, hadir pula Pangeran Mahkota Haakon dan Putri Mette-Marit dari Norwegia.

Mereka memboyong sang putri, Putri Ingrid Alexandra.

Kerajaan Denmark juga mengundang perwakilan anak muda berbakat dari berbagai bidang seperti seni, olahraga, dan budaya.

Pada 14 November mendatang, Pangeran Christian akan menghadiri pertemuan pemerintahan yang masih menjadi bagian dari rangkaian selebrasi ulang tahunnya.

Pertemuan tersebut juga menjadi ajang dimana dia akan dideklarasikan sah untuk bergabung dengan parlemen Denmark.

"Pangeran Denmark kemudian dapat dipilih sebagai kepala negara. Namun, ia belum bisa mendapatkan bangku di parlemen sampai terjadi pergantian takhta," demikian Danish Royal House mengumumkan beberapa waktu lalu.

Ketika sudah berusia 18, Pangeran Christian sebenarnya berhak mendapatkan pendanaan dari negara.

Namun, ia menolaknya karena merasa belum berhak.

Apalagi mengingat dirinya masih fokus menuntaskan pendidikan.

Baca Juga: Putrinya Dipinang Pangeran Keraton Solo, Intip Cantiknya Ibunda Reisa Broto Asmoro, Wajah Anggunya Bikin Mata Terpana!

Meski terbilang mnasih remaja, Pangeran Christian pun menjadi idola lewat pesonanya yang begitu memikat.

Tentu ia memiliki cita-citanya yang paling utama yaitu suatu saat nanti mampu memimpin negaranya dengan baik.

Pangeran Christian tumbuh menjadi remaja tampan di keluarga Kerajaan Denmark.

Ia kerap menjalani tugasnya sebagai anggota kerajaan, seperti ketika mendampingi sang nenek dan ayah di peringatan 100 tahun reunifikasi Denmark dan Northern Schleswig yang ditunda akibat COVID-19 pada 2021 lalu.

Gelar Hampir Dicopot

Pihak Istana Kerajaan Denmark mengumumkan bahwa anak-anak dari Pangeran Joachim, putra kedua Ratu Margrethe, tidak lagi memiliki gelar pangeran, putri, atau 'Yang Mulia'.

Mereka adalah Nikolai, Felix, Henrik, Athena.

Pangeran Joachim yang merupakan adik dari Putra Mahkota Frederik, ayah Pangeran Christian.

Ratu Margrethe mengatakan jika keputusan ini diambil dalam proses panjang dan agar monarki bisa tetap relevan dengan perkembangan zaman.

Peraturan baru ini disambut sedih oleh sang cucu, Nikolai. Melansir dari laman People, Nikolai juga sangat terkejut dengan keputusan ini.

Beruntungnya, Pangeran Christian selamat dari pencopotan ini.

Sebab, dia menduduki posisi kedua dalam garis suksesi kerajaan, tepat di bawah sang Ayah.

Baca Juga: Vicky Shu Come Back Bawa Lagu Baru, Ini Lirik Sunshine yang Easy Listening!

Artikel ini telah tayang di TribunStyle.com dengan judul PESONA Pangeran Christian dari Denmark Berusia 18 Tahun, Gelarnya Pernah Hampir Dicopot oleh Ratu!

(*)