Grid.id - Tersangka pembunuhan Subang kini sudah ditetapkan oleh kepolisian.
Total ada 5 orang yang diduga terlibat dalam pembunuhan sadis ibu dan anak tersebut.
Namun Tuti Mulyati, kakak korban, Tuti Suhartini mengungkapkan bahwa kemungkinan ada tersangka lain.
Ia mengungkap firasat bahwa masih ada dua tersangka lainnya.
Diberitakan sebelumnya, Polda Jabar telah menetapkan 5 orang tersangka kasus pembunuhan Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu, (18/8/2021).
Kelimanya di antaranya Danu, Yosef suami sekaligus ayah korban, Mimin yakni istri muda Yosef dan dua anak Mimin bernama Arighi dan Abi.
Kasus perampasan nyawa ibu dan anak di Subang ini sempat terkatung-katung dua tahun lamanya.
Namun, kini kasus Subang terungkap setelah Danu menyerahkan diri ke Polda Jabar.
Danu mengaku terlibat dalam pembunuhan Tuti dan Amalia hingga menyeret keempat nama tersangka lainnya termasuk Yosef.
Namun hingga kini Yosef, Mimin serta dua anaknya tak mengakui terlebat pembunuhan Tuti dan Amalia tersebut.
Penyidik Polda Jabar pun terus berjibaku melakukan penyelidikan guna membuktikan pengakuan Danu tersebut.