Find Us On Social Media :

Tersangka Kasus Subang Dikabarkan Bertambah, Nama Orang Terdekat Ini Dicurigai Jadi yang Berikutnya

By Grid., Sabtu, 28 Oktober 2023 | 18:02 WIB

Tersangka pembunuhan Tuti dan Amalia dikabarkan bertambah.

Dugaan soal pihak kepolisian bakal menetapkan tersangka baru itu berasal dari kuasa hukum Yoris sendiri.

Dalam tayangan Youtube Diskursus Net, pengacara Yoris Leni Anggraeni mengurai analisanya terkait kasus Subang.

Diakui Leni, ia sempat mengira bahwa kliennya akan dijadikan tersangka.

"Ini hanya gambaran kita bisa salah bisa benar, mungkin ada skenario yang dibuat seolah-olah ini (Yoris) akan jadi tersangka. Ini tuh emang ngarahnya (Yoris) dijadikan tersangka ," ungkap Leni Anggraeni dilansir TribunnewsBogor.com pada Sabtu (28/10/2023).

Tak cuma analisa, Leni juga menduga Yoris bakal jadi tersangka usai dipanggil pihak kepolisian.

Kabarnya penyidik telah mempunyai bukti keterlibatan Yoris dalam kasus Subang.

"Bahkan pihak kepolisian manggil saya, dia bilang 'teh, jangan terlalu percaya sama klien teteh. Kami mengantongi bukti-bukti bahwa klien teteh terlibat dalam pembunuhan'."

"Kata saya 'ah masa? saya akan membantu kalau betul'. Saya akan cari tahu," pungkas Leni.

Mengetahui hal tersebut, Leni segera berkoordinasi dengan Yoris terkait bukti yang dimiliki kliennya itu.

Termasuk dengan chat lama di ponsel terdahulu Yoris.

Baca Juga: Jadi Korban Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Tuti Semasa Hidup Kerap Diselingkuhi, Kena KDRT Yosef, hingga Diteror Mimin!