Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID – Pedangdut Siti Badriah telah resmi meluncurkan single terbarunya berjudul ‘Cocote (Tolong Dikondisikan)’ bersama RPH pada Senin (30/10/2023) lalu.
Dalam lagu ini, Siti Badriah ditantang untuk melakukan berbagai hal sebagai penyanyi untuk pertama kalinya.
Di antaranya adalah menyanyikan rapp, menyanyikan lagu berbahasa Jawa, hingga nyinden.
Yogi RPH sebagai pencipta lagu mengungkapkan bahwa sebenarnya, tidak ada bagian nyinden dalam lagu tersebut.
Namun, berkat usulan dari Krisjiana Baharudin, suami Siti Badriah, akhirnya bagian tersebut diselipkan di awal.
“Dia ngasih masukan ‘Mas kalau misalnya depan atau belakangnya itu dikasih kayak ada mistis-mistis sinden gitu gimana?’ ‘Oh oke!’ Masuk."
"Terus akhirnya kita kerjain instan,” kata Yogi RPH dalam konferensi pers yang digelar di kawasan Jatinegara, Jakarta Timur, Rabu (1/11/2023).
Namun, pada saat itu, Yogi juga sempat merasa tidak yakin untuk memasukkan sinden Jawa Tengah karena Siti Badriah berasal dari Jawa Barat.
“Pas mas Kris minta ‘Depannya kasih sinden dong, Mas, mungkin bagus’. Saya waktu itu (jawab) ‘Memang bini lo bisa?’” ujar Yogi.
“Kadang-kadang kalau sinden Sunda itu, cengkoknya beda. Sementara Sibad kan dari Sunda, aku mikirnya ‘bisa nggak ya?’” sambungnya.
Baca Juga: Cerita Siti Badriah Sempat Ditolak Manggung di Riau Gegara Penampilan Seksi