Find Us On Social Media :

Punya Kebiasaan Tak Wajar, Luna Maya Ngaku Harus Selalu Pakai Kuteks Agar Tak Lakukan Hal Ini

By Ines Noviadzani, Kamis, 2 November 2023 | 19:47 WIB

Luna Maya miliki kebiasaan aneh hingga harus selalu memakai kuteks

Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani

Grid.ID - Aktris Luna Maya membeberkan kebiasaan anehnya selama ini.

Ia mengaku karena kebiasaannya itu dirinya harus selalu memakai kuteks.

Kebiasaan yang dimaksud ialah terus menggigit kukunya saat merasa nervous atau tegang.

Tak jarang hal itu membuat kukunya berdarah hingga habis.

"Kukuku sampai habis," ujar Luna Maya, dilansir dari Tribun Seleb (2/11/2023).

Luna juga mengungkap bahwa bukan hanya pada kuku tangan saja, namun ia kerap menggigit kuku kakinya.

Ternyata kebiasaan aneh itu sudah melekat pada dirinya sejak kecil.

"Kalau gigit kuku kaki itu waktu kecil, sekarang sudah nggak lagi," tuturnya.

"Kalau sekarang kuku-kuku tangan masih suka di kopek-kopek dan gigit," tambahnya.

Baca Juga: Romantisnya Maxime Bouttier saat Akhiri Wawancara Luna Maya dan Ajak sang Kekasih Ngacir dari Wartawan, Banjir Pujian Netizen

Karena kebiasaannya itu, Luna sering merasa perih hingga kesakitan pada ujung jari tangannya.