Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Suasana mencekam di Palestina tampaknya sampai pula ke pikiran Ashanty.
Bahkan, lantaran memikirkan kondisi masyarakat Palestina, Ashanty sampai takut jika dirinya terkena bom.
Kekhawatiran itu bahkan sampai mengganggu istirahat istri dari Anang Hermansyah.
"Aku tuh kadang sampe gak bisa tidur, ‘Ih kalau tiba-tiba pas aku tidur ada bom gimana ya?’," kata Ashanty ditemui di kawasan Gandaria, Jakarta Selatan, Minggu (5/11/2023).
Terlebih, melihat tulisan dari asistennya yang juga membahas bom.
"Aku suka kayak gitu karena mbak Vida nulis, ‘Kalau gua tidur ada bom’," ujar ibu dua anak itu.
"Aku langsung kepikiran kalau tidur gini gimana bayangin," imbuhnya.
Ashanty pun bersyukur lantaran dirinya tinggal di Indonesia yang aman dari peperangan.
"Jadi kita bersyukur banget tinggal di Indonesia yang alhamdulillah bisa kayak gini," kata penyanyi 40 tahun itu.
"Itu doa aku juga," tutup ibu sambung Aurel Hermansyah itu.
Seperti diketahui, Ashanty baru saja menggelar pesta ulang tahun meriah ke-40.
Dalam pesta yang digelar di hotel mewah itu, Ashanty juga menyelipkan acara doa bersama untuk Palestina.
(*)