Find Us On Social Media :

Minta Ponsel Anaknya Dimasukkan ke Kuburan Bareng Jenazah, Ibu Ini Syok Tetiba Ada yang Menelepon dari Nomer Putranya Itu

By Grid., Senin, 6 November 2023 | 20:50 WIB

Ilustrasi Kuburan

Grid.ID - Kisah mengejutkan dialami seorang ibu.

Dimana ia tetiba menerima panggilan dari nomor telepon ponsel anaknya.

Kisah ibu yang ketakutan sekaligus kaget melihat notifikasi di ponselnya ini viral di media sosial.

Sebab, ponsel sang anak tiba-tiba menelpon nomornya.

Saat ditelpon kembali oleh ibu, ponsel anak tersebut terangkat. Ternyata ada suara yang muncul.

Dilansir Eva.vn, Zheng Lixia dan suaminya adalah dokter di sebuah rumah sakit di Wuhan, China.

Mereka hanya memiliki satu anak laki-laki, jadi semua usaha mereka terfokus padanya, berharap anak mereka akan memiliki masa depan yang baik.

Ketika sudah besar, putra Zheng sangat patuh, berbakat, dan baik dalam segala aspek kehidupan dan studi.

Pasangan itu berharap putranya kelak bisa menjadi dokter.

Putranya juga menyukai pengobatan, sehingga seluruh keluarga selalu berjuang untuk masa depan.

Namun, kehidupan damainya tiba-tiba berubah menjadi tragedi ketika putra Zheng mengalami kecelakaan dan meninggal saat duduk di bangku SMA.

Baca Juga: Menyayat Hati, Rumahnya Dibom Israel, Anak-anak Palestina Ini Cuma Bisa Bermain di Atas Kuburan Massal: Hanya Ini yang Kami Miliki