"Perlu saya jernihkan berita yang mengatakan seolah-olah anak saya itu meninggalnya karena pembunuhan. Itu enggak betul," kata Gunawan dikutip dari Kompas.com. Senin (6/11/2023).
Berikut fakta-fakta terbaru yang terungkap di kasus ini:
1. Surat wasiat asli
Polisi saat ini tengah mendalami surat wasiat milik mahasiswi Universitas Airlangga (Unair), yang ditemukan tewas di mobil di kawasan apartemen Tambak Oso, Waru, Sidoarjo, Minggu (5/11/2023).
Diketahui, surat wasiat tersebut ditemukan menempel di kepala korban, CA (21), yang terbungkus plastik.
Surat itu tertulis dalam bahasa Inggris dan berisi permintaan maaf kepada keluarga.
Andaru mengatakan, wasiat itu pun menjadi barang bukti yang digunakan sebagai petunjuk untuk mencari penyebab kematian korban.
Kemudian, kata Andaru, polisi menemukan sebuah catatan yang berisi tulisan tangan korban.
Penyidik melihat ada kesamaan tulisan pada catatan dan surat wasiat yang ditinggalkan oleh CA di mobilnya.
Bahkan, lanjut Andaru, buku catatan tersebut memiliki jenis kertas yang sama persis, dengan wasiat yang ditemukan oleh penyidik sebelumnya.
"Kami menemukan catatan sekolah korban, untuk mencatat pelajaran dan kami temukan kedua tulisan tangan ini identik," kata Andaru.