Menurut Suci Patia, sebenarnya dirinya memiliki prestasi yang bisa ditonjolkan.
“Padahal aku itu kayak yang ranking satu, aku itu ini, itu (prestasi),” ujarnya.
Suci Patia mengaku sedih lantaran pemberitaan mengenai dirinya kebanyakan negatif.
“Aku itu sedih banget saat itu, orang-orang tahunya aku kasus narkoba, kasus pelecehan,” ujarnya.
Suci Patia kemudian semakin menunjukkan prestasinya untuk menutupi pemberitaan buruk mengenai dirinya dan Gatot Brajamusti.
“Aku terus ikut abang none Jakarta Selatan, jadi itu yang bikin aku ikut ini, ikut itu, jadi biar goals aku untuk menggantikan berita berita itu dengan apa yang bisa aku lakukan,” tutup Suci Patia.
Seperti diketahui, Gatot Brajamusti ditangkap pihak kepolisian usai menggelar pesta sabu dan ritual seks pada 2016 lalu.
Gatot Brajamusti saat itu diamankan bersama sang istri, Dewi Aminah, Reza Artamevia dan Suci Patia.
Suci Patia yang saat itu dinyatakan negatif sabu berdasarkan tes urine pun langsung dibebaskan.
Sementara itu, Gatot Brajamusti mendekam di penjara hingga meninggal dunia pada 2020.
(*)