Grid.ID - Karier Rina Nose di dunia hiburan kini memang tengah dimasa keemasan.
Ya, tak cuma menjadi pelawak, Rina Nose juga banjir tawaran menjadi presenter.
Ditambah lagi, istri dari Josscy Vallazza Aartsen itu memang dikenal sebagai sosok yang multitalenta.
Dimana ia kerap membuat publik berdecak kagum dengan bakat bernyanyi hingga meng-impersonate sosok terkenal, mulai dari artis hingga tokoh.
Namun sebelum sukses terjun di dunia hiburan, wanita bernama asli Nurina Permata Putri itu ternyata memulai karier dari bawah.
Fakta tersebut pun terungkap saat ia menjadi bintang tamu kanal YouTube TRANS TV Official dalam acara bertajuk Suara Hati yang diunggah Senin (17/11/2023).
Pada kesempatan itu, Rina mengaku memulai karier dari bangku SMP hingga SMA.
"Pokoknya (tahun) 96, 97 tu antara SMP kelas 3 atau mau masuk SMA kelas 1 nah itu di situ sempat juara.
Naik turun naik turun, sebelumnya sempat kalah juga," ungkap Rina Nose.
"Ikutan lomba model, menang juga pernah. The Best Catwalk pernah. Udah ngalamin beberapa fase (kehidupan) sih," imbuhnya.
Rina juga menceritakan awal mula ia terjun ke dunia pertelevisian.
Yang bermula dari dirinya yang mengikuti audisi menyanyi namun gagal.
"Kalo di dunia TV itu mulainya dari audisi nyanyi, tapi itu empat kali berturut-turut gagal.
Jadi hobby-nya dari kecil nyanyikan dari kecil, dari umur 5 tahun, 4 tahun bahkan itu naik panggung pengen nyanyi," ungkap Rina Nose.
Kerap mengalami kegagalan saat lomba, Rina Nose lantas memutuskan mengikuti lomba lawak di satu stasiun TV nasional.
Dan berhasil keluar sebagai juara.
"Saat kalah kesekian kalinya akhirnya diajakin sama temen aku di Bandung namanya Junjun sama Zaenal. 'Ikutan yuk lomba lawak'.
Waktu itu TV-nya nasional juga, ikutanlah akhirnya lomba lawak. Ternyata mulainya di situ (lawak) malah.
Pas juara dan itu di TV nasional dan itu juara pertama pula grup aku waktu itu," bebernya.
Setelahnya, Rina juga terjun ke dunia lawak melalui acara Opera Van Java (OVJ).
"Habis tu masuk lagi ke acara lawak lagi, waktu itu ada OVJ. Sampai sekarang deh," tambahnya.
Namun di awal-awal kariernya, Rina Nose malah sempat mendapat perlakuan tak mengenakan dari seniornya.
Yang justru memandang sebelah mata dan terkesan meremehkannya.
"Banyak (kesulitan). Apalagi waktu awal-awal karier. Jadi kayak misalnya dianggap lu siapa, lu bisa apa.
Bahkan waktu itu ada artis senior yang bilang, 'lu apa sih jadi artis, karena mirip Tessa Kaunang ya'," ujar Rina.
Meski begitu, Rina Nose tak mau membalasdan memilih untuk tak menggubrisnya.
"Kalo sekarang justru 'yaudah gue juga bisa gitu sama orang'," pungkas Rina.
(*)