Grid.ID- Berikut adalah kumpulan arti mimpi dikejar hiu menurut Primbon Jawa yang mungkin belum Anda ketahui.
Arti mimpi dikejar hiu menurut Primbon Jawa bisa mengandung pertanda baik hingga buruk.
Lebih lengkapnya, simak arti mimpi dikejar hiu menurut Primbon Jawa berikut ini.
Menurut Primbon Jawa, arti mimpi dikejar-kejar hiu memiliki sebuah makna yang kurang baik bagi si pemimpi.
Konon katanya, mimpi ini menandakan bahwa anda mempercayai orang salah dan kepercayaan yang anda berikan malah justru menjadi senjata makan tuan.
Jadi, lebih berhati-hati dalam mempercayakan sesuatu pada orang lain, karena kita tidak tahu niat lain orang tersebut.
Selain arti mimpi dikejar-kejar hiu, masih banyak bentuk mimpi lainnya yang berhubungan hewan hiu ini, penasaran?
Dilansir dari kanal Youtube Males Baca, berikut adalah 10 arti mimpi hiu menurut Primbon Jawa yang sangat menarik untuk di bahas.
1. Mimpi melihat ikan hiu
Hiu dilambangkan sebagai sebuah simbol kengerian dan ketakutan, jika anda bermimpi melihat ikan hiu, maka itu bisa jadi pertanda buruk.
Mimpi itu dapat diartikan akan adanya ancaman yang datang kepada keluarga atau sahabat dekat anda.
Solusinya adalah berdoa dan mintalah perlindungan kepada Tuhan untuk selalu melindungi keluarga dan orang-orang yang anda sayangi.
Baca Juga: 5 Arti Mimpi Diberi Cincin Emas Bakal Ada Hal Baik, Pertanda Kekayaan sampai Prestasi, Berbahagialah
2. Mimpi diserang ikan hiu
Mimpi diserang oleh ikan hiu dilaut, menurut Primbon Jawa menafsirkan akan ada teman atau sahabat yang mengkhianati Anda.
3. Mimpi melihat ikan hiu jinak
Jika anda pernah mengalami mimpi ini, itu adalah sebuah pertanda baik yang artinya adalah segala asalah yang anda hadapi saat ini akan segera berakhir dalam waktu dekat.
4. Mimpi melihat anak hiu di laut
Mimpi melihat anak hiu dilaut itu adalah sebuha peringatan kepada anda, yang mana artinya adalah anda harus bijak dalam mengambil keputusan penting untuk hidup anda kedepannya.
5. Mimpi melihat seseorang diserang oleh ikan hiu
Jika anda mengalami mimpi melihat seseorang diserang ikan hiu, maka ini merupakan sebuah pertanda kurang baik.
Menurut Primbon Jawa, konon katanya si pemimpi akan dikhianati oleh kekasihnya. Berhati-hatilah dalam memilih pasangan.
6. Mimpi menangkap hiu di sungai
Secara logika itu tidak mungkin terjadi, tapi jika itu dialami di dalam mimpi, itu mungkin-mungkin saja.
Menurut primbon, jika anda mengalami mimpi ini, itu artinya segala permasalahan yang anda hadapi dalam hidup anda akan selalu dimudahkan.
7. Mimpi membeli sepasang ikan hiu
Bila anda pernah mengalami membeli sepasang ikan hiu, Menurut primbon jawa, maka itu sebuah pertanda yang baik.
Mimpi ini memiliki arti bahwa anda akan mendapatkan bantuan dari orang lain untuk menyelesaikan masalah anda.
8. Mimpi melihat ikan hiu bertelur
Pernahkah anda mengalami mimpi melihat ikan hiu bertelur? jika pernah, maka Itu artinya tidak akan lama lagi anda bakal terbebas dari masalah yang sudah membelenggu anda selama ini.
9. Mimpi melihat hiu terperangkap dalam jaring
Jika Anda pernah mengalami mimpi ini, anda harus waspada, karena pengalaman tidur ini membawa kabar kurang baik kepada si pemimpi.
Baca Juga: 3 Arti Mimpi Pertunangan, Bukan Tanda Jodoh Merapat Melainkan Masalah yang Mendekat
Menurut Primbon Jawa, diramalkan akan ada seseorang yang ingin menyesatkan anda atau membuat anda terjatuh secara karir.
10. Mimpi dikejar-kejar hiu
Jika anda pernah bermimpi dikejar-kejar oleh ikan hiu, maka mimpi ini membawa pertanda yang kurang baik.
Menurut Primbon Jawa, pengalaman tidur ini bisa jadi menggambarkan bahwa anda telah mempercayai orang yang salah.
Demikian penjelasan dari arti mimpi tentang dikejar-kejar hiu yang dapat disampaikan. Semoga kita dijauhkan dari hal-hal negatif dan didekatkan kepada hal-hal yag positif.
Disclaimer: arti mimpi bersifat ganda dan tidak pasti. Jadi sikapi arti mimpi yang anda alami dengan bijak. Percaya atau tidak, dikembalikan kepada diri masing-masing.
(*)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Bali.com dengan judul Arti Mimpi Dikejar Hiu, Pertanda Anda Mempercayai Orang yang Salah, HATI-HATI!