Find Us On Social Media :

Meninggal Dunia, Kiki Fatmala Ternyata Sempat Sembuh dari Kanker Stadium 4 yang Gerogoti Tubuhnya dan Singgung Soal Mukjizat

By Siti M, Sabtu, 2 Desember 2023 | 15:00 WIB

Kiki Fatmala

Grid.ID - Kabar duka datang dari artis lawas, Kiki Fatmala.

Ya, wanita yang dikenal gegara perannya dalam Si Manis Jembatan Ancol itu diberitakan telah meninggal dunia.

Kabar tersebut pun mencuat lantaran unggahan dari media sosial resmi milik sang aktris.

“Dengan kesedihan mendalam dan hati yang berat, kami ingin mengumumkan berpulangnya yang tercinta Kiki Fatmala,” tulis akun Instagram @qq_fatmala, Jumat (1/12/2023).

Kiki Fatmala diketahui menghembuskan nafas terakhirnya di usia 56 tahun.

Yang diakibatkan sakit komplikasi kanker yang sudah lama dideritanya.

“Kiki Fatmala meninggal dunia pada 1 Desember 2023 pada usia 56 tahun, karena komplikasi akibat kanker,” tulis akun itu.

“Pernyataan ini adalah satu-satunya komunikasi resmi dari keluarga, dan kami tidak akan memberikan wawancara atau pernyataan tambahan selain ini,” tulisnya lagi.

Kuat dugaan, akun tersebut kini telah dipegang oleh keluarga sang aktris hingga kabar tersebut akhirnya terendus media.

Sontak saja, kepergian sang aktris menyisakan luka yang mendalam.

Termasuk dari rekan-rekan sejawat Kiki Fatmala di dunia hiburan.

Baca Juga: 6 Fakta San Diego Hills, Pemakaman Elit Tempat Kiki Fatmala Dimakamkan

Padahal, Kiki sendiri sempat berjuang melawan sakit kanker yang dideritanya itu.

Dimana pada tahun 2021 silam, ia mengungkapkan perihal kanker paru-paru stadium 4 yang dideritanya.

Dan perjuangannya hingga akhirnya bisa berhasil sembuh.

Yang diyakini sang aktris terwujud berkat mukjizat dan campur tangan Tuhan.

"Saya menyadari bahwa tidak ada yang akan pernah sama dan bahwa Hidup Terbagi menjadi 2 bagian: Sebelum dan Setelah ini."

"Ini adalah sebuah Perjalanan yang telah menunjukkan kepada-Ku bahwa Mukjizat itu nyata dan untuk menghargai setiap momen dalam Perjalanan yang disebut Kehidupan ini."

"Kami telah Diberkati oleh Semua Dukungan & Doa. Bagi Tuhan Tidak ada Yang Mustahil."

"Terima kasih kepada Anda masing-masing dan semua orang yang telah mendukung kami."

"Anda tahu siapa Anda," tulis Kiki Fatmala dalam caption berbahasa Inggris, dikutip dari Instagram-nya @qq_fatmala, Kamis 28 April 2022 silam.

Namun takdir rupanya berkata lain, dan kini Kiki Fatmala telah kembali ke pangkuan Tuhan yang Maha Esa.

Baca Juga: Pemakaman Kiki Fatmala di San Diego Hills Digelar Secara Tertutup

(*)