Find Us On Social Media :

Innalillahi, Gunung Marapi di Bukittinggi Erupsi hingga Hujan Abu, Begini Kondisi Para Pendaki yang Berhasil Selamat

By Fidiah Nuzul Aini, Senin, 4 Desember 2023 | 09:23 WIB

Innalillahi, Gunung Marapi di Bukittinggi Erupsi hingga Hujan Abu, Begini Kondisi Para Pendaki yang Berhasil Selamat

Baca Juga: Innalillahi, Seorang Mahasiswa Tewas di Kamar Kos di Bali, sang Ibu Curhat Kejanggalan yang Terlihat

"Saya kira tadinya gempa, ga tau nya Marapi erupsi.

Sekarang hujan abu dan batu muntahan erupsi yg dibawa angin, pekat bau balerang," tulis akun @dianafebriani79

Tak hanya itu, kondisi para pendaki Gunung Marapi juga langsung jadi sorotan saat erupsi berlangsung.

Kondisi para pendaki bisa dilihat melalui akun Instagram @bukittinggik.ig, Minggu (3/12/2023).

Dalam unggahannya, akun tersebut membagikan kondisi beberapa pendaki yang sedang mendaki Gunung Marapi saat erupsi berlangsung.

Diketahui, sebanyak 28 orang dari 70 pendaki diketahui sudah berhasil di evakuasi pasca erupsi Gunung Marapi.

Berdasarkan sistem booking online total pendaki berjumlah 70 orang, 57 diantaranya masuk dari pintu Batu Palano dan 13 orang lainnya dari Koto Baru.

Kondisi para pendaki yang berhasil selamat tampak miris.

Bagaimana tidak, badan dari para pendaki penuh dengan abu akibat semburan erupsi Gunung Marapi.

Meski badan penuh abu, para pendaki berhasil diselamatkan dari erupsi Gunung Marapi.

(*)